Kompak Saat Live, Tom Lembong dan Anies Baswedan Musti Jawab Pertanyaan: Menikah Dulu atau Mapan Dulu?

Eliza Gusmeri Suara.Com
Selasa, 23 Januari 2024 | 18:28 WIB
Kompak Saat Live, Tom Lembong dan Anies Baswedan Musti Jawab Pertanyaan: Menikah Dulu atau Mapan Dulu?
Tom Lembong dan Anies Baswedan [instagram/tombubble]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama Timses AMIN, Tom Lembong makin populer usai disebut-sebut oleh calon presiden 02, Gibran Rakabuming di debat cawapres 21 Januari 2024.

Hingga kini, gerak-gerik Tom Lembong terus menarik perhatian netizen, terutama ketika menunjukkan kedekatan dengan calon presiden yang didukungnya, Anies Baswedan.

Keduanya terlihat melakukan live bersama di media sosial sambil menjawab berbagai pertanyaan netizen. Video tersebut diunggah ulang oleh akun Instagram @tombubble.id, 23 Januari 2024.

Menariknya, kedua sosok tersebut mendapatkan pertanyaan di luar topik politik yakni pertanyaan menikah dulu atau mapan dulu?

baca juga: Netizen Salfok Kehadiran Najwa Shihab di Acara Desak Anies di Yogyakarta: Ada Siapa itu?

"apa jawabnya tuh," tanya Anies ke Tom Lembong.

"Nikah dulu, bagi saya tidak ada momen sempurna untuk menikah, kalau dipatok, kalau saya punya uang dulu, jangan. Saya sih merasa menemui jodoh tepat terjang udah," jawab Tom.

Ternyata Anies Baswedan punya jawaban yang sama dengan wakil ketua Tim Nasional (Timnas) AMIN tersebut.

"Pertama definisi mapan, kapan mapan? kalau melihat orang mapan, ternyata kita belum mapan," jelas Anies.

Baca Juga: Simpatisan PPP Hadiri Rapat Akbar di Bantul, Anies Baswedan: Bukti Bahwa Basis Grassroot PPP Berbeda dengan Struktur

Mendengar jawaban keduanya, netizen tampaknya setuju dengan nasehat yang diberikan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI