Kandang Prabowo di Bogor Mulai Digoyang Anies Baswedan

Andi Ahmad S Suara.Com
Senin, 22 Januari 2024 | 23:10 WIB
Kandang Prabowo di Bogor Mulai Digoyang Anies Baswedan
Capres nomor urut 1, Anies Baswedan dan capres nomor urut 2, Prabowo Subianto dalam debat capres di segmen pertama. (YouTube/KPU RI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kandang Capres 02 Prabowo Subianto di Bogor, Jawa Barat mulai digoyang Capres 01 Anies Baswedan, hal itu terlihat saat ribuan pendukung AMIN memenuhi Gor Parung.

Perlu diketahui, Prabowo merupakan warga Kabupaten Bogor, Jawa Barat, rumahnya sendiri terletak di wilayah Hambalang, Kecamatan Babakan Madang.

Saat ini, Anies Baswedan tengah gencar mengumpulkan pendukungnya untuk bisa meraih suara sebanyak 80 persen di Kabupaten Bogor.

Baca Juga:

Baca Juga: Cak Imin Bakal Diculik? Netizen: Nggak Jadi, Dia Dapat Videotron!

Ketua Harian TKD AMIN Jawa Barat Wasto Sumarno mengungkapkan apresiasinya atas antusiasme dari para pendukung pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar di GOR Parung, Kabupaten Bogor.

Menurutnya, hal tersebut menjadi pertanda baik dan awal dari perubahan menuju masa depan Indonesia yang lebih baik.

Terlebih pihaknya menargetkan kemenangan untuk pasangan Anies-Muhaimin (AMIN) sebesar 80 persen di wilayah Jawa Barat.

“Untuk Jawa Barat dan Kabupaten Bogor kita target 80% untuk partisipasi pada tanggal 14 Februari. Ini menjadi upaya bersama kita untuk kesuksesan Pilpres sebagai langkah konkret menuju kemajuan,” katanya, kepada wartawan.

Ia menambahkan, kecakapan Anies dalam berdialog dengan siapa pun, serta keterbukaannya dalam menerima keluhan-keluhan masyarakat, tanpa batas dan diskriminasi menjadi daya tarik utama bagi seluruh pendukungnya.

Baca Juga: Acara Desak Anies di Jogja Kembali Mendadak Tidak Dapat Izin Pengelola, Dijegal Lagi?

Capres Anies Baswedan disambut ribuan pendukung saat menghadiri kampanye akbar di GOR Parung, Kecamatan Parung, Kabupaten Bogor [Bogodaily]
Capres Anies Baswedan disambut ribuan pendukung saat menghadiri kampanye akbar di GOR Parung, Kecamatan Parung, Kabupaten Bogor [Bogodaily]

“Kesepakatan bersama partai koalisi yang telah memiliki saksi 15.208 dan menunjukkan keseriusan dan persatuan dalam mewujudkan proses demokrasi yang adil dan berkualitas. Semua elemen masyarakat diharapkan bersatu demi meraih masa depan yang lebih cerah dan berkeadilan,” jelasnya.

Perlu diketahui, pada acara kampanye Anies-Cak Imin di Gor Parung, nampaknya membuahkan dampak positif bagi para pedagang kaki lima.

Mereka terlihat sumringah, lantaran dagangan habis terjual dengan mendapatkan keuntungan beberapa kali lipat.

Salah seorang pedagang minuman menungkapkan rasa syukurnya atas berkah yang ia terima setiap kali mengikuti kegiatan kampanye akbar sebagai pedagang.

“Alhamdulillah berkah, saya memeng biasa ikut kegiatan pasangan Amin saat berkampanye. Karena itu sangat baik untuk usaha saya,” kata Lutfi salah seorang pedagang kepada wartawan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI