Suara.com - Pasangan capres dan cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin melanjutkan agenda kampanye akbar, Senin (22/1/2024).
Berdasarkan agenda yang diterima dari Kedeputian Media dan Komunikasi Timnas Anies-Cak Imin (AMIN), Anies akan mengawali kampanye akbar hari ini di Stadion Mini Cikarang Utara, Bekasi, Jawa Barat.
Setelah itu, Anies akan lanjut bersilaturahmi ke Pesantren Al Ashriyyah Nurul Iman, Bogor. Kemudian, mantan Gubernur DKI Jakarta itu akan menemui pendukungnya di Gor Parung, Bogor.
Sementara itu, Cak Imin Konsolidasi Pimpinan Majelis Taklim se Depok di Kelurahan Cipayung, Depok, Jawa Barat. Lalu, dilanjutkan dengan hadir di Maheutkeun AMIN Bersama 10.000 Warga Sukabumi di Lapangan Pajajaran, Sukabumi, Jawa Barat.
Baca Juga: Jleb! Balasan Menohok Tom Lembong Usai Dituding Gibran Kasih Contekan ke Cak Imin
Berikutnya, Cak Imin akan Sowan Alim Ulama dan Kiai Kampung di Ponpes Raudlatul Bannat, Gunung Puyuh, Kota Sukabumi. Terakhir, dia akan Slepet Imin di Gedung Widaria Kencana, Kota Sukabumi.
Seperti diketahui, KPU menetapkan masa kampanye akbar capres-cawapres Pilpres 2024 mulai 21 Januari-10 Februari 2024.
KPU juga telah menetapkan jadwal dan zona kampanye akbar melalui metode rapat umum bagi pasangan capres-cawpres bersama partai politik pengusung dan pendukung selama 21 hari.