Anies Baswedan Nikahi Sepupu Sendiri, Begini Kisah Cintanya Bersama Fery Farhati

Wakos Reza Gautama Suara.Com
Sabtu, 13 Januari 2024 | 19:39 WIB
Anies Baswedan Nikahi Sepupu Sendiri, Begini Kisah Cintanya Bersama Fery Farhati
Ilustrasi Anies Baswedan beserta istrinya Fery Farhati. Kisah cinta Anies Baswedan dan Fery Farhati. [foto dok. Fery Farhati]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Hingga pada suatu sore , Anies mengajak Fery makan malam di sebuah rumah makan di bilangan Magelang KM 4,5. Di situlah Anies mengungkapkan perasaannya. 

Mendengar Anies mengutarakan cinta, membuat Fery terdiam. Dia tak pernah membayangkan Anies akan menembaknya. Fery tahu Anies kerap jadi bahan gosip teman-temannya di kos-kosan maupun kampus.

Sempat terlintas dalam benak Fery sosok Anies namun ia segera membuang jauh-jauh dari pikirannya karena Anies adalah sepupunya.

Setelah mendengar Anies mengutarakan cintanya, Fery menjadi bimbang. Bukan hanya karena punya hubungan saudara, tapi dia juga ragu apakah bisa mengimbangi seabrek kegiatan Anies.

"Lalu, nanti waktu untuk keluarga bagaimana?" pikirnya. Fery akhirnya hanya menjawab akan memikirkan tawaran Anies.

Fery lalu membicarakan soal ini dengan orangtuanya di Kuningan, Jawa Barat. Orang tua menyerahkan keputusan sepenuhnya pada Fery.

Orang tua Fery menganggap Anies orang yang baik dan mereka sudah saling kenal. Setelah berpikir beberapa lama, Fery memutuskan untuk menerima cinta Anies.

Begitu Fery menyatakan kesediaannya, Anies langsung bicara soal masa depan. Termasuk soal rencananya melanjutkan pendidikan. Tak lama setelah jadian, Anies berangkat ke Jepang.

Dia meminta Fery menunggunya pulang. Walau sudah resmi pacaran, keduanya jarang punya waktu bersama. Tak ada apel malam minggu. Bila pun harus pergi, Anies selalu mengajaka dik-adiknya.

Baca Juga: Profil Kaisar Hakam: Anak Anies Baswedan, Kena 'Friendzone' Asila Maisa?

Komunikasi lebih sering dilakukan melalui surat. Bila pun di rumah mereka kerap ngobrol di serambi depan atau ruang tamu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI