Suara.com - Istri calon wakil presiden (cawapres) Gibran Rakabuming Raka, Selvi Ananda terkejut mendapat kejutan ulang tahun ke-35 saat tengah tidur di pesawat. Selvi diketahui lahir 9 Januari 1989.
Kejutan untuk Selvi dari atas udara itu diketahui melalui diunggah Anggota Dewan Pembina PSI Isyana Bagoes Oka melalui akun Instagram pribadinya @isyanabagoesoka.
Melalui keterangan videonya, Isyana menuliskan, "Happy Birthday Mba Selvi" yang disertai emoji hati, seperti dilihat Suara.com.
Dikonfirmasi terpisah, Isyana mengatakan kejutan untuk Selvi itu diberikan di atas pesawat rute penerbangan Maluku-Bali.
Diketahui di dalam pesawat juga ada Gibran. Penerbangan tersebut mengikuti jadwal kegiatan Gibran. Calon walil presiden nomor urut 2 itu berkegiatan di Maluku pada Senin (8/1/2024) dan melanjutkan kegiatan di Bali pada esok harinya.
"Iya dari Maluku ke Bali," ujar Isyana kepada Suara.com. Isyana sekaligus mempersilakan unggahannya untuk dikutip, Selasa (9/1/2024).
Sementara itu melihat video yang diunggah Isyana, Selvi yang duduk di sisi kiri Gibran tampak tertidur. Bukan cuma Selvi, melainkan Gibran juga tertidur pulas.
Terlihat Isyana bersama sejumlah awak media di pesawat bersiap memberikan kejutan.
![Selvi Ananda rayakan ulang tahun di atas pesawat. [Tangkapan layar akun IG isyanabagoesoka]](https://media.suara.com/pictures/original/2024/01/09/57618-selvi-ananda.jpg)
"Mba Selvi lagi tidur tapi ulang tahun kita mau surprise-in," kata Isyana dalam videonya.
Baca Juga: Selvi Ananda Pakai Tas Kembaran Jennie BLACKPINK Seharga Rp89 Juta, Tuai Pro Kontra
Tidak lama setelah itu, mereka ramai-ramai menyanyikan lagu selamat ulang tahun untuk Selvi.