Debat Capres, Anies Baswedan Ingin Indonesia Jadi Penentu Arah Perdamaian Dunia

Eko Faizin Suara.Com
Minggu, 07 Januari 2024 | 20:19 WIB
Debat Capres, Anies Baswedan Ingin Indonesia Jadi Penentu Arah Perdamaian Dunia
Capres Anies Baswedan dalam acara Resolusi Indonesia di Tennis Indoor Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (5/1/2024). [Suara.com/Fakhri]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Capres Anies Baswedan mendapat giliran kedua mengungkapkan visi misinya di Debat Capres Ketiga, Minggu (7/1/2024) malam.

Anies menyampaikan jika Indonesia jangan lagi menjadi penonton namun harus menjadi penentu situasi global.

"Indonesia tidak hadir sebagai penonton. Namun sebagai penentu arah perdamaian, kemakmuran, di level global dan regional," ujarnya, Minggu (7/1/2024).

Anies lalu mengungkapkan Indonesia nantinya harus memiliki kekuatan seperti halnya kebudayaan, kesenian, film yang fenomenal di dunia. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini juga menyinggung perjuangan untuk Palestina.

"Kami memperjuangakn amanat menghapuskan penjajahan di dunia, bukan hanya amanat dalam upacara terutama bekerja untuk Palestina," ujar Anies.

Anies juga sebut tantangan bukan soal senjata namun virus. Ia juga menyinggung soal bagaimana kalangan anak dan perempuan menjadi korban perdagangan manusia.

Anies mengungkit terkait maraknya pencurian ikan. 

Kementerian Pertahanan dibobol hacker padahal anggarannya mencapai Rp700 triliun tidak bisa mempertahankan itu, namun membeli atutista bekas. Lebih lanjut, Anies juga menyinggung mengenai Menteri Pertahanan yang memiliki lahan luas, namun tidak sebanding dengan kehidupan para anggota militer yang masih membutuhkan perhatian.

Diketahui, KPU menggelar Debat Capres Ketiga Pemilu 2024 yang diikuti oleh tiga capres di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1/2024) malam mulai pukul 19.00 WIB. 

Tema debat kali ini mengangkat tema pertahanan, keamanan, hubungan internasional, globalisasi, geopolitik dan politik luar negeri.

Debat capres ini dipandu dua moderator, yakni Anisha Dasuki dan Aryo Ardi. Kemudian, ada 11  panelis sebagai tim penyusun pertanyaan untuk ketiga capres peserta Pilpres 2024. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI