Kaesang Percaya Diri Prabowo Kuasai Arena Debat Ketiga Pilpres 2024

Minggu, 07 Januari 2024 | 02:00 WIB
Kaesang Percaya Diri Prabowo Kuasai Arena Debat Ketiga Pilpres 2024
Ketua Umum DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep bersama Sekjen DPP PSI Raja Juli Antoni saat memperlihatkan dukungan kepada pasangan Prabowo Subianto-Gibran di sela-sela acara "Kopi Darat Wilayah (Kopdarwil) Pengurus dan Caleg PSI se-Sumatera Selatan" di Palembang, Sabtu (6/1/2024) malam. ANTARA/Syaiful Hakim
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia atau PSI, Kaesang Pangarep menilai, calon presiden (capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto akan menguasai debat ketiga Pilpres 2024 yang berlangsung pada Minggu (7/1/2024) malam.

Kaesang begitu yakin karena melihat latar belakang Prabowo sebagai menteri pertahanan (menhan).

Latar belakang pekerjaan Prabowo sesuai dengan tema pada debat ketiga nanti.

"Soal debat capres, saya rasa Pak Prabowo sangat menguasai, apalagi soal pertahanan," kata Kaesang usai menghadiri Kopi Darat Wilayah (Kopdarwil) Pengurus dan Caleg PSI se-Sumatera Selatan di Palembang, Sabtu (6/1/2024).

Bukan hanya itu, putra bungsu Presiden Joko Widodo atau Jokowi tersebut juga meyakini Prabowo akan unggul pada debat ketiga.

Sebab, ia melihat Prabowo memiliki pengalaman di dunia geopolitik.

Dalam kesempatan yang sama, Kaesang mengaku akan memberikan dukungan untuk Prabowo.

Namun ia tidak akan memberikan dukungan secara langsung di arena debat di Istora Senayan, Jakarta.

Kaesang lebih memilih untuk menyaksikan debat ketiga Pilpres 2024 bersama kader PSI di Pekanbaru, Riau.

Baca Juga: Pesan Mahfud MD untuk Pemilih: Diberi Sembako Diberi Uang Terima, Tapi Ketika Mencoblos Ikut Hati Nurani

"Besok (Minggu), saya akan support beliau dengan menggelar nonton bareng (nobar) debat capres bersama kader PSI di Pekanbaru, Riau," tuturnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI