Chong Sung Kim kini menerima rumor miring bahwa ia baru saja jadi WNI namun sudah bisa melenggang ke Pileg 2024.
Hal itu tak benar lantaran Kim sudah lama di Indonesia. Tak cukup di situ, nama Chong Sung Kim sudah lekat dengan orang-orang di sekitarnya dan mendapat julukan lokal Bang Kim.
Ia bahkan sempat dekat dengan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Kang Emil mengungkap bahwa Bang Kim sudah 30 tahun tinggal di Republik Indonesia.
"Oppa Chong Sung Kim 31 tahun tinggal di Indonesia," kata Kang Emil via unggahan Instagram pribadinya.
Bang Kim juga mengaku dirinya sudah 10 tahun tercatat sebagai WNI. Ia mengambil sumpah menjadi WNI dan disaksikan oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia DKI Jakarta, Rusdianto pada Rabu (23/10/2013).
Pengambilan sumpah tersebut bertempat di Aula Lantai 4 Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia DKI Jakarta.
Kim kini menegaskan dirinya telah tercatat resmi sebagai orang Jakarta selama 10 tahun dan tentu layak maju ke Pileg 2024, tak seperti yang dituduhkan kepadanya.
Ia juga membuktikan dirinya mengantongi KTP DKI Jakarta.
Baca Juga: Maju Pileg 2024 dari Golkar, Caleg Naturalisasi Chong Sung Kim Ngaku Sudah 31 Tahun di Indonesia
"Saya tinggal di Indonesia sudah 31 tahun 4 bulan, pegang KTP Jakarta 10 tahun lebih," kata Kim ke wartawan, Jumat (5/1/2024).