Cak Imin Ungkap Ada Operasi Bagi-bagi Duit ke Kiai PKB, Anies Minta Jangan Tergoda

Rabu, 03 Januari 2024 | 18:24 WIB
Cak Imin Ungkap Ada Operasi Bagi-bagi Duit ke Kiai PKB, Anies Minta Jangan Tergoda
Capres Anies Baswedan saat mengunjungi Lapangan Cindua Mato, Sumatera Barat, Rabu (3/1/2024). [Suara.com/Rakha]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Capres nomor urut 1 Anies Baswedan merespons pengakuan cawapresnya, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin yang menyebut ada operasi ke Kiai-kiai Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) agar tidak memilih Anies-Muhaimin (AMIN) dalam Pilpres 2024.

Anies mengatakan bahwa rakyat dan pemilih Indonesia saat ini sudah semakin pintar. Ia menekankan bahwa ada pihak yang memberikan uang kepada masyarakat, maka besar kemungkinan uang tersebut akan coba dikembalikan.

"Rakyat tahu persis pribadi-pribadi yang membawa uang banyak, membagikan uang. Artinya, ketika diberikan kewenangan dia harus mengembalikan uangnya dan pilihannya ada di masyarakat," ujar Anies di Lapangan Cindua Mato, Sumatera Barat, Rabu (3/1/2024).

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu juga meminta masyarakat tidak tergoda rayuan uang-uang yang diberikan saat masa Pemilu 2024.

Baca Juga: WNI di Malaysia Ngaku Tak Masuk DPT Pemilu 2024, Begini Respons Anies Baswedan

"Jangan biarkan mereka-mereka yang hari ini menabur uang itu justru diberikan kewenangan karema mereka harus mengembalikan uangnya," jelas dia.

Ia menjamin, apabila AMIN diberikan kepercayaan dalam pemimpin, maka kewenangan yang sudah diberikan digunakan untuk kepentingan masyarakat.

"Kami ingin nantinya kewenangan itu sepenuhnya dipakai untuk kewenangan rakyat, bukan untuk mengembalikan biaya-biaya akibat money politic," ungkap Anies.

Sebelumnya, Cak Imin mengatakan ada operasi yang dilakukan kepada kiai-kiai PKB supaya tidak membantu pasangan AMIN dalam Pilpres 2024.

"Ya ada operasi ke Kiai-kiai PKB, supaya tidak bergerak membantu AMIN," ujar Cak Imin kepada wartawan di Tuban, Jawa Timur, Jumat (29/12/2023).

Baca Juga: Dalam Event Desak Anis, Capres No Urut 1 Berencana Lanjutkan Contract Farming di Sumbar

Operasi

Ketua Umum PKB itu tidak menyebut secara detail operasi yang dimaksud. Ia juga tidak menerangkan siapa pihak yang melakukan operasi tersebut.

Cak Imin mengatakan, operasi tersebut juga tidak meminta para Kiai PKB untuk memihak paslon lain dalam Pilpres 2024.

Namun begitu, ia memastikan para Kiai PKB tetap bergerak mendukung pasangan AMIN.

"Tidak juga disuruh membantu yang lainnya, tapi di-pause supaya tidak bantu AMIN intinya, tapi alhamdulillah mereka tetap bergerak," ujar Cak Imin.

Cak Imin menyebut ada banyak Kiai PKB yang menjadi sasaran operasi tersebut. Mereka, kata Cak Imin, diberi sejumlah uang untuk tidak mendukung AMIN.

"Oh kiai-nya datang ke saya ngasih tahu memberikan info berapa duit yang dikasih," ungkapnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI