"Itu yang terjadi. Karena itu saya selalu mengatakan, saya tidak minta Anda menyukai saya, tetapi jangan gunakan hoaks dalam menilai saya," pungkas Anies.
Diketahui, berdasarkan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2017-2022, Anies menargetkan penyedeiaan rumah DP Rp0 sebanyak 232.214 unit melalui skema pembanguann dari Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), mekanisme KPBU dan pasar.
Selanjutnya, melalui Pergub Nomor 25 Tahun 2022 tentang Rencana Pembangunan Daerah (RPD) 2023-2026 rencana Anies di akhir masa jabatannya menurunkan target rumah DP Rp0 jadi 9.081 unit yang dibangun oleh BUMD dan Swasta/BUMN.