Pria yang kini punya panggilan 'Samsul' dari warganet tersebut sukses mencuri perhatian karena dianggap menjadi kontestan yang paling moncer sepanjang debat melawan rivalnya yakni Muhaimin Iskandar atau Cak Imin dan Mahfud MD.
Sebagai informasi, Gibran turut menggunakan nama Samsul di akun media sosialnya. Samsul sendiri berasal dari istilah asam sulfat yang sempat viral karena salah digunakan Gibran ketika membicarakan soal nutrisi untuk ibu hamil.
Survei tersebut melibatkan responden sebanyak 1.217 orang. Responden dipilih melalui kombinasi random digit dialing (265 orang) dan double sampling (952 orang).
Wawancara dengan responden dilakukan lewat telepon oleh pewawancara yang terlatih dan profesional. Adapun margin of error sekira 2,9 persen, pada tingkat kepercayaan sebesar 95 persen.