Masinton Sentil Gibran 'Samsul' Salah Kamar Soal CCS, Fadli Zon: yang Jawab Salah Paham!

Senin, 25 Desember 2023 | 08:13 WIB
Masinton Sentil Gibran 'Samsul' Salah Kamar Soal CCS, Fadli Zon: yang Jawab Salah Paham!
Calon wakil presiden nomor urut 1 Muhaimin Iskandar (kiri) menyampaikan gagasannya disaksikan cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka (tengah) dan cawapres nomor urut 3 Mahfud MD (kanan) saat debat calon wakil presiden Pemilu 2024 di JCC, Jakarta, Jumat (22/12/2023). [ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sudah tiga hari berlalu debat cawapres Pilpres 2024 digelar. Namun, materi debat masih menjadi pembahasan tak terkecuali bagi para politisi pendukungnya.

Awalnya, politisi PDIP, Masinton Pasaribu mengkritisi cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka yang menanyakan regulasi mengenai Carbon Capture and Storage (CCS) kepada cawapres nomor urut 3, Mahfud MD dalam debat.

Menurutnya, Gibran keliru menanyakan perihal CCS karena tidak sesuai dengan tema.

Seharusnya, kata Masinton, CCS itu bisa dibahas pada sesi debat nanti yang akan membahas soal lingkungan hidup dan energi baru.

"Pertanyaan cawapres 02 tentang carbon capture and storage jelas SALAH KAMAR, karena isu lingkungan hidup dan energi baru akan dibahas pada debat cawapres berikutnya," kata Masinton melalui akun X pribadinya @masinton dikutip Suara.com, Senin (25/12/2023).

Anggota DPR RI Fraksi PDIP Masinton Pasaribu. (Suara.com/Novian)
Anggota DPR RI Fraksi PDIP Masinton Pasaribu. (Suara.com/Novian)

Caleg DPR RI Dapil 2 DKI Jakarta tersebut mengingatkan Gibran, semisal ingin menanyakan soal karbon pada debat kemarin, maka sejatinya pertanyaan yang diajukan itu harus sesuai dengan tema.

"Debat cawapres kemarin adalah tentang ekonomi, perdagangan, dan lain-lain. Kalau terkait CARBON dalam perekonomian dan perdagangan yang relevan ditanyakan adalah tentang PERDAGANGAN CARBON. Paham ya SuL !! #Samsul," cuitnya.

Cuitan Masinton lantas direspons oleh anggota penasihat TKN Prabowo-Gibran, Fadli Zon.

Fadli bingung membaca kritikan Masinton. Sebab, ia masih ingat dengan jawaban Mahfud yang langsung membahas soal pembuatan undang-undang.

Baca Juga: Dear Pak Mahfud MD, Ini 10 Investor IKN yang Sudah Masuk Ada Agung Sedayu hingga Mayapada

Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Fadli Zon. [Suara.com/Novian]
Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Fadli Zon. [Suara.com/Novian]

Apabila merasa pertanyaan Gibran keliru, menurut Fadli, Mahfud bisa langsung menegaskannya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI