"Karena setiap jawaban Mas Gibran itu detail ya, enggak bertele-tele gitu ya, tidak seperti, ya minta maaf, ditanya A jawabannya Z kan," kata Arief.
Sebelumnya, ia menanggapi penampilan Gibran di dalam debat. Menurutnya performa Gibran sejauh sesi awal sudah membantahkan penialian banyak pihak yang meragukan Wali Kota Solo tersebut.
"Iya teman-teman muda antusias datang ke nonton bareng ini dan terbukti keraguan banyak orang muda terhadap Mas Gibran itu terbantahkan semua," tutur Arief.