Viral Video Prabowo Tarik Kerah Jas Bahlil Dianggap Emosi, Nusron: Fitnah Apalagi yang Kalian Buat?

Sabtu, 23 Desember 2023 | 15:53 WIB
Viral Video Prabowo Tarik Kerah Jas Bahlil Dianggap Emosi, Nusron: Fitnah Apalagi yang Kalian Buat?
Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Nusron Wahid di kawasan GBK, Jakarta, Minggu (19/11/2023). (Suara.com/Yasir)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto kembali jadi sorotan di media sosial (medsos).

Prabowo disorot setelah viralnya video bersama Menteri Investasi/BKPM Bahlil Lahadalia ketika debat cawapres pada Jumat (22/12/2023) malam.

Dalam rekaman video yang beredar, Prabowo terlihat memanggil Menteri Investasi/BKPM itu, sejurus kemudian menarik kerah jas yang dipakai Bahlil, kemudian membisikkan sesuatu.

Merespons hal itu, Sekretaris TKN Prabowo-Gibran, Nusron Wahid mengaku heran dengan narasi buruk yang beredar.

Baca Juga: Ganjar Soal Gibran Bahas SGIE Di Ajang Debat: Tiru Cara Jokowi, Namanya Juga Anaknya

"Subhanallah, MasyaAllah. Fitnah apalagi yang kalian buat?" kata Nusron saat dikonfirmasi, Sabtu (23/12/2023).

Ia menjelaskan, pada saat itu justru keduanya sedang bergurau dan tertawa-tawa.

"Wong beliau berdua (Prabowo dan Bahlil) ketawa-tawa, kok yaa dibilang kekerasan," ungkapnya.

Lebih lanjut, Anggota Komisi VI DPR RI itu pun meminta agar tidak ada lagi narasi buruk dan ujaran kebencian dalam Pilpres ini.

"Mbok yaa kurangi nebar fitnah dan kebencian. Yuk kita jaga kedamaian untuk Indonesia," katanya.

Baca Juga: Gemilang Di Ajang Debat, TKN: Gibran Sangat Layak Jadi Cawapres

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI