Ganjar-Mahfud Ganti Baju Adat Jadi Kemeja Pink Usai Debat Cawapres, Ini Alasannya

Sabtu, 23 Desember 2023 | 01:35 WIB
Ganjar-Mahfud Ganti Baju Adat Jadi Kemeja Pink Usai Debat Cawapres, Ini Alasannya
Paslon nomor urut 3, Ganjar-Mahfud mendadak mengganti pakaian usai debat cawapres Pilpres 2024 di Jakarta Convention Centre (JCC) Senayan, Jakarta, Jumat (22/12/2023). [Suara.com/Bagaskara]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 3, Ganjar-Mahfud menjelaskan mengapa mereka mendadak mengganti pakaian usai debat cawapres Pilpres 2024 di Jakarta Convention Centre (JCC) Senayan, Jakarta, Jumat (22/12/2023).

Berdasarkan pantauan Suara.com di lokasi, awalnya keduanya hadir di acara debat dengan menggunakan pakaian adat. Ganjar mengenakan pakaian adat Rote, NTT, sementara Mahfud menggunakan pakaian Madura, Jawa Timur.

Namun mendadak pakaian tersebut berubah. Terutama Mahfud yang mengubah penampilannya pada segmen 4 debat dengan kemeja pink dengan tulisan Tas Tes di dada.

Saat acara selesai, keduanya memberikan keterangan persnya. Lalu Ganjar juga sudah berubah pakaiannya senada dengan Mahfud.

Baca Juga: Cak Imin Ungkap Masalah Kota-kota di Kalimantan: Jalanan Rusak Hingga Krisis Air Bersih

Kemudian awak media pun bertanya kepada keduanya soal mengapa mengganti penampilannya.

"Kalau ganti baju pak Ganjar yang jelaskan pak Ganjar," ujar Mahfud.

Ganjar menjelaskan, soal pakaian yang digantinya hal itu untuk memperingati hari ibu yang jatuh 22 Desember 2023.

"Iya ini hari Ibu dan kita merayakan dengan dua warna yang biasanya di pake Ibu-ibu, ada ungu dan pink," tutur Ganjar.

Ia pun menyampaikan rasa cintanya terhadap para Ibu-ibu di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Mahfud MD Protes Gibran Mencecarnya Soal CCS Saat Debat: Nggak Relevan!

"Karena kami hari ini mengatakan 'i love you ibu'," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI