Bicara Bahaya Laten Orde Baru, PDIP Khawatir jika Ibu-ibu Banyak di Rumah: Perempuan Adalah Tiang Negara

Jum'at, 22 Desember 2023 | 22:30 WIB
Bicara Bahaya Laten Orde Baru, PDIP Khawatir jika Ibu-ibu Banyak di Rumah: Perempuan Adalah Tiang Negara
Bicara Bahaya Laten Orde Baru, PDIP Khawatir jika Ibu-ibu Banyak di Rumah: Perempuan Adalah Tiang Negara. (Suara.com/Faqih)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Oleh karena itu, kami ingin membangkitkan kembali semangat dari perempuan yang akan menghadapi situasi politik, baik dalam legislatif maupun presiden dan wapres. Betapa pentingnya peranan ibu-ibu Indonesia ini," jelas Sri Rahayu.

Reformasi dinilai bisa membuka kesempatan kepada para perempuan Indonesia untuk aktif di wilayah publik. Dia mencontohkan dalam politik terdapat aturan kuota 30 persen.

Sementara itu, Ketua DPP PDI P, Djarot Syaiful Hidayat menyampaikan Reformasi 1998 merupakan tonggak penting dalam sejarah Indonesia karena peristiwa ini menjadi titik nol perbaikan demokrasi dan kebebasan berpendapat yang terbungkam selama 32 tahun di bawah rezim otoriter Orde Baru.

Pada 1998 merupakan periode menguatnya konsolidasi gerakan perempuan.

Beberapa bulan sebelum aksi demonstrasi mahasiswa pecah, kata Djarot, kaum perempuan dan ibu melakukan aksi damai dengan melakukan orasi dan membagikan bunga kepada tentara serta orang-orang yang berlalu lalang di sekitar tempat aksi.

“Aksi ini merupakan bentuk perlawanan terhadap rezim Soeharto sekaligus memperjuangkan pemenuhan kebutuhan dasar perempuan dan masyarakat umum. Perlawanan perempuan tidak hanya di Jakarta, namun juga di beberapa wilayah Indonesia,” tutup Djarot.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI