
Debat kedua pilpres yang mengangkat tema ekonomi (ekonomi kerakyatan dan ekonomi digital); keuangan; investasi pajak; perdagangan, pengelolaan APBN-APBD; infrastruktur dan perkotaan ini akan dipandu oleh 2 moderator dan 11 panelis sebagai tim penyusun pertanyaan untuk para cawapres.
Berdasarkan keterangan KPU, terdapat 6 segmen dalam jalannya debat cawapres 2024. Segmen 1 yakni penyampaian visi-misi dan program kerja. Lalu, segmen 2, 3, 4 dan 5 yakni pendalaman visi-misi, dan program kerja.
Moderator akan mengajukan berbagai pertanyaan. Kemudian, para peserta debat lain akan saling menanggapi. Segmen enam merupakan penutup di man masing-masing peserta debat atau capres akan memberikan pernyataan penutupnya.