Suara.com - Pendakwah kondang Miftah Maulana Habiburrahman atau yang dikenal dengan Gus Miftah murka lantaran dituding menyogok salah satu pesantren yang viral di berbagai platform media sosial (medsos).
Gus Miftah yang medukung pasangan capres-cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka mengungkapkan kemarahannya di akun medsos Instagram-nya.
"Untuk anda akun youtube INDONESIANA NEWS TV…. Fitnah anda sudah keterlaluan dan melampaui batas. Saya tunggu niat baiknya atau dengan terpaksa saya menempuh jalur hukum!!!" tulisnya dalam akun tersebut yang disertai hasil tangkapan layar akun Youtube Indonesiana News TV dan salah satu artikel berita nasional seperti dilihat Suara.com pada Rabu (20/12/2023).
Lantaran itu, ia kemudian mengultimatum akun medsos lainnya yang turut memviralkan finahan tersebut agar segera menghapusnya bila tidak ingin berurusan melalui jalur hukum.
"Dan untuk akun-akun lainya yang menyebarluaskan kebohongan dan fitnah ini silahkan dihapus atau juga mau berurusan hukum dengan saya," tulisnya.
Klarifikasi Gus Miftah
Sementara itu, Gus Miftah juga memberikan klarifikasi atas beredarnya video fitnah yang masif di media sosial. Pendiri Pondok Pesantren Ora Aji ini menjelaskan dan mengklarifikasi video yang beredar tersebut.
"Hari ini beredar lagi katanya Abah Kirun mengembalikan amplop ke Miftah supaya Abah Kirun tidak medukung pasangan AMIN. Ya Allah itu keren. Itu pengajian tanggal 2 November 2023 di Wilalung (Kecamatan) Gajah Kabupaten Demak," ujarnya seperti yang terisar dari akun TikTok @pengajiangusmiftah.
Ia mengemukakan, justru amplop tersebut berasal dari penyelenggara pengajian tersebut yang diberikan khusus untuk disampaikan kepada yayasan.
"Itu bukannya saya kok ngamplopi Abah Kirun, malah saya yang diamplopi sama panitia. Nitip untuk yayasan supaya diberikan kepada anak-anak pondok, karena itu acara pengajian bintang tamunya Abah Kirun, Sohibul Khaul sangat mengidolakan saya."
Lantaran beredarnya hoax tersebut di medsos, Gus Miftah kemudian mengaku mengontak Abah Kirun melalui aplikasi perpesanan WhatsApp dan menertawakan fitnah yang menerpanya.
"Nah, saya diminta untuk mengisi pengajian, bintang tamunya Abah Kirun. Justru, saya diamplopi untuk anak-anak santri, bukan saya ngamplopi untuk Abah Kirun. Loh ini, saya WA-nan sama Abah kirun malah ketawa-tawa."
Tak sampai di situ, ia pun kemudian menutup pernyataan singkat tersebut dengan mendoakan semua orang yang memfitnahnya dari Madinah, Arab Saudi. Ia mendoakan kepada orang-orang yang mefitnahnya agar semakin kaya.
"Terimakasih kepada semua yang telah memberikan komen dan fitnahnya kepada saya. Dan salam saya dari Kota Suci Madinah. Mudah-mudahan yang posting, rezekinya lancar. yang memfitnah saya mudah-mudahan semakin kaya," tutupnya.
Viral Amplop
Sebelumnya ramai beredar kabar yang menarasikan Cak Kirun mengembalikan amplop coklat tebal pemberian Gus Miftah.
Bahkan amplop cokelat tersebut diduga berisi sejumlah uang untuk agenda pemenangan Pilpres 2024.
Saat mendapati amplop coklat ditolak Cak Kirun, tampak wajah Gus Miftah sedikit bete dan kecewa berat. Abah kirun juga tampak mengelus lengan Gus Miftah seakan mengisyaratkan permintaan maaf.
Sementara itu di sosial media lain, seperti X-(twitter) sejumlah akun memviralkan video yang menggambarkan narasi tersebut.
"Dilihat dari susana raut wajah kecewa karena ditilak tidak sehaluan, diduga ada amplop yang dikembalikan," tambah @Zulkiflilubis69.
Selain itu akun centang biru di X, @Bambangelf, yang diketahui juga merupakan Pengurus PKB, turut memviralkannya dengan menulis amplop tersebut dikembalikan oleh Cak Kirun.
"Ditolak secara halus, amplop dikembalikan, karena Pilpres ini bukan semata-mata jual beli suara, takzim pada Mbah Kirun dkk..." tulis @Bambangelf.