Soal Etik Ndasmu, PKS Khawatir Gemoy Prabowo Mulai Hilang: Jogetin Aja Pak

Minggu, 17 Desember 2023 | 11:44 WIB
Soal Etik Ndasmu, PKS Khawatir Gemoy Prabowo Mulai Hilang: Jogetin Aja Pak
Soal Etik Ndasmu, PKS Khawatir Gemoy Prabowo Mulai Hilang: Jogetin Aja Pak. [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera ikut berkomentar terkait pernyataan heboh 'etik ndasmu' yang disampaikan oleh capres nomor urut 2, Prabowo Subianto.

Mardani mengatakan Prabowo jangan mudah terpancing. Ia merasa khawatir jika nantinya citra Gemoy yang belakangan melekat dengan Prabowo hilang.

"Wah jangan terpancing Pak, dah bagus Gemoynya," ujar Mardani dikutip Suara.com dari cuitan di akun X pribadinya, Minggu (17/12/2023).

Selain itu, Mardani juga menyampaikan bahwa ia sendiri khawatir Prabowo kembali membuat citra dirinya keras seperti dulu. Ia berkelakar lebih baik Ketua Umum Partai Gerindra itu joget dan senyum.

Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera. [Suara.com/Bagaskara]
Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera. [Suara.com/Bagaskara]

"Kalau mulai tajam khawatir Gemoynya hilang berganti citra keras lagi. Jogetin dan senyumin aja pak," ungkap dia.

Untuk diketahui, sebuah video yang menampilkan Prabowo memberikan pidato dengan berapi-api viral di media sosial X. Salah satunya diunggah oleh akun X @Bos Purwa.

Dalam video itu tampak Prabowo memberikan pidato di atas sebuah podium dan disaksikan oleh ratusan kader Partai Gerindra.

Ketua Umum Gerindra itu menyindir terkait etik beberapa kali. Tiba-tiba, Prabowo menyebut 'ndasmu' yang mengundang keriuhan kader Gerindra.

"Bagaimana perasaan Mas Prabowo? Soal etik, etik, etik. Ndasmu etik," ujar Prabowo dalam video yang beredar.

Baca Juga: Kubu Prabowo - Gibran Usul Format Debat Town Hall, Anies: Otentik Aja, Gak Usah Banyak Kosmetik!

Klarifikasi Jubir Prabowo

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI