Begitu Antusias! Anies Ngaku Siap Kalau Diundang KPK untuk Adu Gagasan soal Pemberantasan Korupsi

Jum'at, 15 Desember 2023 | 12:40 WIB
Begitu Antusias! Anies Ngaku Siap Kalau Diundang KPK untuk Adu Gagasan soal Pemberantasan Korupsi
Capres nomor urut 1, Anies Baswedan, bercerita banyak pihaknya yang tidak percaya bahwa ia akan memenangkan Pilkada JAkarta 2017. (Foto dok. Anies)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Capres nomor urut 1, Anies Baswedan mengaku siap untuk menghadiri undangan adu gagasan terkait upaya pemberatasan korupsi yang diadakan oleh KPK.

"Kalau ada undangan untuk berbagi pandangan, berbagi gagasan, selama ini selalu siap. Boleh dicek," kata Anies di Bekasi, Jumat (15/11/2023)

Anies mengaku, selama ini ini selalu menghadiri undangan adu gagasan.

Eks Gubernur DKI Jakarta itu mengklaim akan memenuhi undangan dari KPK.

Baca Juga: Tim Pemenangan AMIN Targetkan Raih 60% Suara di Jambi, Ini Strateginya!

"Apalagi kalau yang mengundang adalah KPK," ucap Anies.

Lebih lanjut, Anies tiba-tiba menyinggung mengenai kode etik bagi para pimpinan KPK.

Baginya, pimpinan KPK tidak boleh mementingkan urusan hukum, tapi juga menjaga etika.

"Jangan sampai pimpinan KPK tidak menjunjung etika, bukan hanya taat hukum, taat kode etik," kata Anies.

Sebelumnya, KPK berencana mengundang tiga pasangan capres-cawapres untuk beradu gagasan.

Baca Juga: Diduga Serang Prabowo di Debat Perdana, Anies: Saya Menyampaikan Fakta

Hal itu disampaikan Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron untuk mengawal komitmen mereka dalam upaya pemberantasan korupsi.

Jadi KPK nanti untuk mengawal dan kemudian memastikan komitmen para capres pada agenda-agenda pemberantasan korupsi," kata Ghufron di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Kamis (14/12).

Ghufron menyebut pertemuan akan digelar pada awal Januari mendatang. Formatnya katanya, bukan dalam bentuk debat.

"Tapi kita akan bikin momen, bagaimana visi-misi dia dalam perspektif untuk memberantas korupsi. Kami akan mengundang di sekitar awal ataupun pertengahan Januari," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI