Mampu Wujudkan Mimpi Masyarakat, Anies Baswedan Dianggap Pemenang Debat Perdana Pilpres 2024

Jum'at, 15 Desember 2023 | 08:51 WIB
Mampu Wujudkan Mimpi Masyarakat, Anies Baswedan Dianggap Pemenang Debat Perdana Pilpres 2024
Capres nomor urut satu Anies Baswedan menyampaika pemaparan saat debat perdana Capres dan Cawapres 2024 di Gedung KPU, Jakarta, Selasa (12/12/2023). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan dianggap menjadi pemenang debat perdana Pilpres 2024.

Hal tersebut disampaikan anggota Dewan Penasehat Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) Frans Immanuel Saragih, karena menilai Anies mewujudkan mimpi masyarakat selama ini.

Frans menilai, Anies unggul dari segi penguasaan diri, penguasaan materi dan keakuratan menjawab dalam debat tersebut.

Selain itu, mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut juga dianggap banyak berbicara soal solusi menciptakan keadilan bagi masyarakat.

Baca Juga: Jadi Pembicara di Jakarta Modest Summit 2024, Fery Farhati Berbagi Tips Jadi Pemimpin Pembelajar

"Ini merupakan hal yang selalu diimpikan masyarakat, karena masyarakat sering merasa sangat sulit mendapatkan keadilan saat ini. Disinilah kepintaran dan kejelian dari Anies Baswedan yang mampu melihat kerinduan masyarakat akan suatu keadilan," kata Frans melansir wartaekonomi, dikutip Jumat (15/12/2023).

Frans begitu meyakini Anies mendapatkan sentimen positif dari masyarakat atas debat yang digelar pada Selasa (12/12/2023) lalu.

Hal tersebut diyakininya karena melihat Anies unggul di berbagai survei pendapat masyarakat yang dilakukan berbagai media massa.

"Melihat berbagai hal tersebut dan melihat poling sejumlah media online, Anies dapat dikatakan sebagai pemenang dalam Debat 1. Bagaimana dengan debat selanjutnya? Masih menarik untuk kita tunggu dan cermati," terangnya.

Baca Juga: Teken Pakta Integritas Ijtima Ulama, Dukungan Ulama ke Anies-Cak Imin Menguat

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI