Suara.com - Anies Baswedan mendapat respons positif dari masyarakat usai Debat Perdana Capres pada Selasa (12/12/2023) kemarin. Pelatih Kepala Tim Nasional Pemenangan Anies-Imin (Timnas AMIN), Ahmad Ali, mengaku tidak ada persiapan khusus untuk Muhaimin Iskandar guna mempertahankan respons tersebut.
Hal itu dikarenakan Cak Imin sudah berpengalaman menjadi aktivis sejak tahun 1985, yang notabene sudah terbiasa dengan debat. Karena itu, Ahmad mengatakan justru lawanlah yang mestinya bersiap menghadapi Ketua Umum PKB tersebut.
"Gus Imin sebagai aktivis PMII sejak '85 sudah biasa berdebat. Jadi pengalaman-pengalaman debat sebagai aktivis, intelektual, dan politisi itu nanti akan mengalir seperti air," kata Ahmad, pada wartawan di Rumah Makan Khas Melayu, Riau, Rabu (13/12).
Diketahui, rekam jejak Cak Imin sebagai politisi dimulai dengan menjadi pengurus di keanggotaan mahasiswa. Ia aktif sebagai Ketua PMII, KNPI, LKIS, hingga saat ini menjadi Wakil Ketua DPR, Menteri, dan Wakil Ketua MPR. Untuk fokus pembahasannya sendiri, sambung Ahmad, kemungkinan Cak Imin akan memaparkan data statistik.
Baca Juga: Pasca Debat Capres Perdana, Jubir Timnas AMIN Sebut Anies Baswedan Belum Miliki Lawan yang Sepadan
Mengingat, tema debat kedua ini berfokus pada Ekonomi, Keuangan, Investasi Pajak, Perdagangan, Pengelolaan APBN-APBD, Infrastruktur, dan Perkotaan. Adapun debat kedua akan dilangsungkan pada Jumat (22/12/2023) mendatang.