Gibran sempat dimintai keterangan oleh awak media mengenai ketidakhadirannya pada debat tersebut.
Ia mengaku hanya akan mendatangi acara debat yang secara resmi digelar oleh KPU.
“Saya datang yang debat resmi,” kata Gibran menjawab pertanyaan wartawan saat ditemui selepas acara deklarasi dukungan untuk Prabowo-Gibran dari Pergerakan Perempuan Muda Nahdliyin (Perdana) di Jakarta, Rabu (6/12/2023).