Pesan Prabowo-Gibran ke Tim Kampanye Nasional: Jangan Jelek-jelekan Paslon Lain!

Jum'at, 01 Desember 2023 | 20:27 WIB
Pesan Prabowo-Gibran ke Tim Kampanye Nasional: Jangan Jelek-jelekan Paslon Lain!
Pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menunjukkan nomor hasil undian pada Rapat Pleno Terbuka Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Pasangan Capres dan Cawapres Pemilu Tahun 2024 di Gedung KPU, Jakarta, Selasa (14/11/2023). [ANTARA FOTO/Galih Pradipta]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Capres-cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka memberikan pesan kepada Tim Kampanye Nasional (TKN) agar tidak menjelek-jelekan pasangan calon lain.

Pesan itu disampaikan Prabowo-Gibran di hadapan jajaran TKN dan Tim Kampanye Daerah (TKD) dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) TKN di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat.

"Pesan dari Pak Prabowo dan Mas Gibran sudah disampaikan. Intinya tadi, jadi yang disampaikan bahwa kita harus menjalankan pesta demokrasi ini dengan santun, baik tidak boleh menjelek-menjelekan paslon lain," kata Ketua TKN Rosan Roeslani usai Rakornas, Jumat (1/12/2023).

Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan P. Roeslani di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Jumat (1/12/2023). (Suara.com/Novian)
Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan P. Roeslani di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Jumat (1/12/2023). (Suara.com/Novian)

Prabowo-Gibran juga berpesan agar menjalankan pemilu secara bermartabat serta dibawa dengan suasana yang riang gembira.

Baca Juga: Bagi Tugas Kampanye, Prabowo Blusukan di Tasikmalaya, Gibran Nonton Final Piala Dunia U-17

"Karena ini pesta demokrasi dan juga ini adalah edukasi politik ke kita semua dan dijalani dengan baik dan tetap mengikuti aturan yang sudah ada, baik KPU dan Bawaslu. Itu pesan dari beliau," kata Rosan.

"Yang paling penting kampanye ini harus memberikan azaz manfaat juga, kepada seluruh rakyat Indonesia," sambungnya.

Mulai Kampanye

Pasangan capres-cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka hadir dalam rapat koordinasi nasional (Rakornas) Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Jumat (1/12/2023). (Suara.com/Novian)
Pasangan capres-cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka hadir dalam rapat koordinasi nasional (Rakornas) Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Jumat (1/12/2023). (Suara.com/Novian)

Capres dan cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka bakal memulai rangkaian kegiatan kampanye pada Sabtu (2/12/2023) besok.

Rencananya, Prabowo akan berkampanye ke Tasikmalaya, sementara Gibran di Solo.

Baca Juga: Perbedaan Sikap Gibran dan Kaesang Tanggapi FX Rudy yang Sebut Iriana Tak Hadiri Pemakaman Ibunda Jokowi

Sebelumnya, pada hari keempat masa kampanye, Prabowo-Gibran sama-sama menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Tim Kampanye Nasional (TKN) di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Jumat (1/12/2023).

"Kampanye kita besok. Memang kalau Pak Prabowo sudah di Tasikmalaya, beliau akan di tiga titik, dan juga Mas Gibran karena besok Final Piala Dunia U-17 di Solo," ujar Ketua TKN Rosan P. Roeslani di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Jumat (1/12/2023).

"Sehingga Mas Gibran banyak tamu yang datang ke sana. Ada presiden FIFA, menteri, juga sehingga beliau besok hanya berada di Solo," ujarnya.

Sementara itu, Prabowo akan bertolak ke daerah Banten pada Minggu (2/12/2023).

Rencananya, Prabowo akan melakukan ziarah di sana.

"Kemudian, Minggu Pak Prabowo akan ke Banten. Termasuk untuk ziarah ke alim ulama dan juga menemui kiai dan bertemu dengan masyarakat. Itu rencana ya dua hari lagi di Banten," kata Rosan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI