Teken Kampanye Damai, Janji Prabowo di Pilpres 2024: Komitmen Kami Jalankan Segala Ketentuan Sebaik-baiknya

Senin, 27 November 2023 | 12:27 WIB
Teken Kampanye Damai, Janji Prabowo di Pilpres 2024: Komitmen Kami Jalankan Segala Ketentuan Sebaik-baiknya
Capres dan cawapres Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka mendapatkan nomor urut dua dalam PIlpres 2024. [Dok. Tim Gerindra]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto berjanji dirinya bersama calon wakil presiden (Cawapres) Gibran Rakabuming Raka untuk menjalankan segala segala aturan dan ketentuan dalam ajang kontestasi politik di Pilpres 2024 mendatang.

Penegasan itu disampaikan Prabowo dalam acara penandatanganan kampanye damai dalam acara Rapat Koordinasi Nasional Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Rakornas Gakkumdu), di Grand Sahid, Jakarta Pusat, Senin (27/11/2023).

"Komitmen kami, nomor urut 2, kami akan menjalankan segala ketentuan dengan sebaik-baiknya. Kami hanya ingin suara rakyat yang didengar. Suara rakyat yang menentukan. Suara rakyat yang menang," kata Prabowo.

Prabowo yakin Bawalsu dan seluruh penyelenggara Pemilu akan melaksanakan tanggung jawab dengan sebaik-baiknya dalam rangka menyelenggarakan pemilu yang bersih, jujur, adil, tanpa kecurangan apa pun. 

Baca Juga: Tiga Pasangan Capres-Cawapres Kompak Tanda Tangan Deklarasi Kampanye Damai Tertib dan Taat Hukum

Pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menunjukkan nomor hasil undian pada Rapat Pleno Terbuka Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Pasangan Capres dan Cawapres Pemilu Tahun 2024 di Gedung KPU, Jakarta, Selasa (14/11/2023). [ANTARA FOTO/Galih Pradipta]
Pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menunjukkan nomor hasil undian pada Rapat Pleno Terbuka Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Pasangan Capres dan Cawapres Pemilu Tahun 2024 di Gedung KPU, Jakarta, Selasa (14/11/2023). [ANTARA FOTO/Galih Pradipta]

"Saudara sekalian, demokrasi adalah satu-satunya sistem politik yang terbaik, yang akan menjamin kelangsungan hidup negara modern dan wujud dari demokrasi adalah pemilihan umum. Dan seluruh rakyat Indonesia mendambakan dan menuntut penyelengaraaan pemilu yang bersih, transparan, tanpa kecurangan apapun," tutur Prabowo.

"Kami percaya, kami yakin penyelengara pemilu dan aparat penegak hukum sadar akan tanggung jawab ini dan akan menyelenggarakan pemilu ini dengan sebaik-baiknya," sambungnya.

Para pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) mulai berdatangan ke acara Rapat Koordinasi Nasional Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) yang diselenggarakan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

Pantauan Suara.com di Grand Sahid Hotel, Jakarta Pusat, Cawapres Muhaimin Iskandar atau Cak Imin hadir terlebih dahulu sekitar pukul 08.51 WIB mengenakan kemeja putih.

Tak lama berselang, Cawapres Mahfud MD tiba sekira pukul 08.56 WIB juga menggunakan kemeja putih, disusul oleh pasangannya, Ganjar Pranowo yang tiba pukul 09.03 WIB dengan mengenakan kemeja hitam.

Baca Juga: Minta Anak Buah Bersiap Hadapi Praperadilan Firli Bahuri, Kapolri: Penyidikannya Harus Bisa Dipertanggungjawabkan!

Kemudian, Capres Anies Baswedan memasuki ruang rapat sekira pukul 09.07 WIB dengan menggunakan kemeja putih dan jas berwarna hitam.

Pasangan Anies-Muhaimin nomor urut 1, Prabowo-Gibran nomor ururt 2, dan Ganjar-Mahfud nomor urut 3 saat penetapan nomor urut pasangan Capres dan Cawapres Pemilu 2024 di Gedung KPU, Jakarta, Selasa (14/11/2023). [ANTARA FOTO/Galih Pradipta]
Pasangan Anies-Muhaimin nomor urut 1, Prabowo-Gibran nomor ururt 2, dan Ganjar-Mahfud nomor urut 3 saat penetapan nomor urut pasangan Capres dan Cawapres Pemilu 2024 di Gedung KPU, Jakarta, Selasa (14/11/2023). [ANTARA FOTO/Galih Pradipta]

Lalu, Cawapres Gibran Rakabuming Raka hadir terlebih dahulu namun menunggu pasangannya, Prabowo Subianto di lobi hotel.

Keduanya mengenakan pakaian seragam berupa kemeja biru muda. Prabowo dam Gibran memasuki ruang rapat sekitar pukul 09.13 WIB.

Selain pasangan capres dan cawapres, nampak pula hadir dalam acara tersebut petinggi partai politik seperti Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan, Sekretaris Jenderal Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Habib Aboe Alhabsyi, Ketua Umum Partai Gelora Anis Matta, dan lain sebagainya.

Terpantau juga dalam acara ini, hadir Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Agus Subiyanto.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI