Suara.com - Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera, merespons target capres Koalisi Perubahan, Anies Baswedan yang ingin lolos putaran kedua dalam Pilpres 2024 mendatang.
Menurut Mardani, Anies dan Koalisi Perubahan memang tidak diperhitungkan dalam Pilpres atau underdog.
"Alon-alon asal kelakon, kami menyadari kondisi underdog," ujar Mardani lewat pesan singkatnya dikutip Sabtu (18/11/2023).
Mardani menyampaikan PKS ingin Pemilu menjadi bagian dari edukasi kepada masyarakat.
"Bukan semata hasil, tapi cara dan etika mesti dijaga diperhatikan," ujar dia.
Ia menuturkan, bahwa Koalisi Perubahan sedang mencoba membuat sejarah lewat cara-cara yang terhormat.
"Kami ingin sejarah ini ditulis dengan tinta emas, bukan tinta hitam karena menghalalkan segala cara," imbuhnya.
Sebelumnya diberitakan, Anies menargetkan masuk putaran kedua dalam ajang Pilpres 2024 mendatang. Menurutnya, target itu akan tercapai jika bisa menguasai suara di DKI Jakarta, Jawa Barat (Jabar) dan Banten.
"Bila Jakarta, Jawa Barat, Banten kita solid. Maka insyaallah kita bisa berangkat menuju putaran kedua, Insyaallah," ujar Anies saat memberi sambutan dalam acara relawan Garda Matahari di Gedung Joang '45, Jakarta Pusat, Jumat (17/11/2023).
Baca Juga: ASN Pose Jari Bisa Dipecat! Ini 10 Gaya Foto yang Dilarang Jelang Pilpres 2024
Menurut Anies, lolos putaran kedua di Pilpres 2024 adalah target yang sederhana.