Momen-Momen Unik saat Pengundian Nomor Urut Capres Cawapres: Ada Drama Sungkem, Joget, hingga Pantun

Farah Nabilla Suara.Com
Rabu, 15 November 2023 | 14:20 WIB
Momen-Momen Unik saat Pengundian Nomor Urut Capres Cawapres: Ada Drama Sungkem, Joget, hingga Pantun
Pasangan Anies-Muhaimin nomor urut 1, Prabowo-Gibran nomor ururt 2, dan Ganjar-Mahfud nomor urut 3 saat penetapan nomor urut pasangan Capres dan Cawapres Pemilu 2024 di Gedung KPU, Jakarta, Selasa (14/11/2023). [ANTARA FOTO/Galih Pradipta]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Para pasangan capres dan cawapres telah mengikuti proses pengundian nomor urut untuk Pilpres 2024 di kantor KPU RI, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (14/11/2023).

Dalam pengundian tersebut, pasangan Anies-Muhaimin mendapat nomor urut 1, pasangan Prabowo-Gibran mendapat nomor urut 2, dan pasangan Ganjar-Mahfud mendapat nomor urut 3.

Gelaran tersebut juga dihadiri oleh parpol pengusung dan koalisi, tampak beberapa petinggi partai seperti Megawati dan Kaesang.

Ketika proses pengundian berlangsung, ada beberapa momen menarik yang jadi perhatian warganet, mulai dari gerak-gerik hingga pernyataan dari masing-masing paslon.

Berikut ini adalah beberapa momen menarik saat pengundian nomor capres.

1. Kaesang Bersimpuh di Hadapan Megawati

Dalam gelaran tersebut, Kaesang tertangkap kamera diajak oleh kakaknya menghampiri Ketua Umum PDIP, Megawati.

Sesampainya di hadapan Megawati, Kaesang langsung bersimpuh untuk sungkem.

Terlihat pula Kaesang menyampaikan beberapa kalimat, namun tidak diketahui pasti apa yang disampaikannya.
Seketika, momen tersebut membuat suasana semakin ramai dengan riuh dari elite politik dari berbagai partai.

Baca Juga: Simbol Tangan Capres-Cawapres Sesuai Nomor Urut, Begini Gesturnya

Mereka bersorak sembari bertepuk tangan menyaksisan momen tersebut.
Kemudian momen tersebut viral dan seliweran di media sosial yang menimbulkan berbagai respons dari warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI