Suara.com - Bakal cawapres Koalisi Perubahan, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, sempat melempar pantun usai mendapat nomor 1 dalam pengambilan nomor urut Pilpres 2024. Dalam pantunnya, Cak Imin meminta masyarakat untuk memlih nomor 1.
"Ke Mamuju jangan lupa pakai sepatu," ujar Cak Imin dalam sambutannya di KPU RI, Jakarta Pusat, Selasa (14/11/2023).
"Cakep," jawab pendukungnya di lokasi.
"Kalau ingin maju pilihlah nomor satu," lanjut Cak Imin.
Cak Imin menuturkan ia bersama capres Koalisi Perubahan, Anies Baswedan merasa bersyukur mendapat nomor 1 dalam Pilpres 2024.
"Saya dan Mas Anies bersyukur kita dapat nomor satu, pertanda baik, AMIN nomor satu," jelas Cak Imin.
Ketua Umum PKB itu mengajak masyarakat agar mengawasi Pemilu yang akan datang dengan tujuan bisa berjalan sscara jujur dan adil.
"Selamat kepada bangsa Indonesia. Mari kira bersama-sama menjaga Pemilu denyan penuh semangat, penuh kekeluargaan, sportif, beradu gagasan, beradu cita-ciata, beradu cara kerja," lanjut Cak Imin.
Seperti diketahui, pasangan Anies dan Muhaimin mendapatkan nomor urut 1 dalam Pilpres 2024.
Baca Juga: Pendukung Anies-Cak Imin Teriakan Yel-yel Menang Satu Putaran Saat Pengambilan Nomor Urut Pilpres
Sedangkan, pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka bernomor urut 2. Terakhir, pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD bernomor urut 3.