Anies Bersyukur Dapat Nomor Urut 1 di Pilpres 2024, Cak Imin: Tanda-tanda Menang

Selasa, 14 November 2023 | 22:28 WIB
Anies Bersyukur Dapat Nomor Urut 1 di Pilpres 2024, Cak Imin: Tanda-tanda Menang
Calon presiden dan calon wakil presiden dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan (kiri) dan Muhaimin Iskandar (kanan) menunjukkan nomor hasil undian pada Rapat Pleno Terbuka Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Pasangan Capres dan Cawapres Pemilu Tahun 2024 di Gedung KPU, Jakarta, Selasa (14/11/2023). [ANTARA FOTO/Galih Pradipta]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bakal cawapres Koalisi Perubahan, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, merepons usai mendapatkan nomor urut 1 dalam Pilpres 2024.

Menurut Cak Imin, nomor urut 1 itu menjadi tanda pasangan capres-cawapres, Anies Baswedan dan Cak Imin akan memenangi ajang Pilpres.

"Sesuai harapan dan doa semua, akhirnya pasangan AMIN dapat nomor 1. Nomor 1 tanda-tanda untuk menang juara 1," kata Cak Imin setelah pengambilan nomor urut Pilpres di KPU RI, Jakarta Pusat, Selasa (14/11/2023).

Cak Imin menyerukan bagi masyarakat yang menginginkan adanya perubahan untuk memilih nomor 1 pada Pilpres 2024. Ketua Umum PKB itu juga mengimbau agar tidak ada pihak yang bermain curang dalam Pemilu mendatang.

"Kalau ingin perubahan ayo kuatkan nomor 1. Kalau kita ingin Pemilu jujur, adil, bebas, mari kita kawal Pemilu dengan semangat untuk mengawasi. Tidak boleh ada wasit merangkap pemain, tidak boleh ada kecurangan," ucap Cak Imin.

Sementara itu, Anies menurutkan ia merasa bersyukur mendapat nomor urut 1. Ia meyakini ada hikmah di balik nomor tersebut.

"Kami semua bersyukur, 1 bersyukur, 2 bersyukur, 3 bersyukur, Alhamdulillah. Semua pasti ada hikmahnya," kata Anies.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mencontohkan saat pidato pasca pengambilan nomor urut di KPU. Kata Anies, pidato pasangan AMIN memberikan referensi bagi pasangan capres-cawapres lainnya.

"Nomor 1 ini, seperti tadi. Ketika ngasih sambutan langsung jadi referensi yang nomor 2, referensi nomor 1. Referensinya siapa? Yang nomor pertama. Jadi selalu ada hikmahnya," imbuh Anies.

Baca Juga: Teriakan 'AMIN' Menggema di KPU Jelang Pengundian Nomor Urut Pilpres 2024

Seperti diketahui, pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin mendapatkan nomor urut 1 dalam Pilpres 2024.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI