Suara.com - Pasangan capres-cawapres, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, terpantau tiba di Kantor KPU, Jakarta Pusat untuk mengambil nomor urut Pilpres 2024.
Berdasarkan pantauan Suara.com pada Selasa (14/11/2023), Anies dan Cak Imin tiba sekira jam 18.58 WIB. Keduanya tiba di KPU menggunakan mobil Mercy Sprinter berwarna hitam.
Anies dan Cak Imin tampak didampingi pasangannya masing-masing, mereka melambaikan tangan begitu tiba di depan kantor KPU. Mereka kemudian masuk ke Kantor KPU di Jalan Imam Bonjol untuk melakukan tahapan pengambilan nomor urut.
Dari sepenglihatan, tidak ada satu pun ketua umum partai Koalisi Perubahan yang mengantarkan mereka dalam mengambil nomor urut di Pilpres 2024. Meski begitu, mereka tetap diiringi elite parpol koalisi.
Jalan dari Rumah Pemenangan
Sebelumnya diberitakan, AMIN bertolak ke KPU dari Rumah Pemenangan di Jalan Diponegoro 10 Jakarta Pusat (Jakpus), Selasa (14/11/2023).
Pantauan Suara.com, Anies dan Cak Imin mulai beranjak dari Rumah Pemenangan sekitar pukul 18.35 WIB. Pasangan yang dipanggil AMIN itu berangkat ke KPU menggunakan mobil Mercy Sprinter.
Anies dan Cak Imin tampak mengenakan kemeja putih dengan logo AMIN di dada sebelah kiri. AMIN diantar ke KPU oleh sejumlah elite dari Koalisi Perubahan beserta anggota Timnas AMIN.
Perjalanan rombongan AMIN itu tampak dijaga oleh sejumlah personel polisi. Iring-iringan AMIN tersebut sontak membuat arus lalu lintas di Jalan Diponegoro tersendat.
Baca Juga: TGB jadi Imam, Ganjar - Mahfud Salat Magrib Berjemaah Sebelum Ambil Nomor Urut ke KPU
Para pengendara yang sedang melintas harus memperlambat laju kendaraannya.
Seperti diketahui, Anies dan Cak Imin sudah resmi ditetapkan sebagai pasangan capres-cawapres oleh KPU pada Senin (13/11/2023).
Penetapan ini dilakukan setelah KPU melakukan verifikasi dokumen dan melihat hasil tes kesehatan ketiga pasangan tersebut.
Pasangan Anies-Muhaimin diusung oleh Partai NasDem, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dan Partai Ummat.