Klaim Timnas AMIN Segera Diumumkan, Anies: Insyaallah Sebentar Lagi

Selasa, 07 November 2023 | 13:00 WIB
Klaim Timnas AMIN Segera Diumumkan, Anies: Insyaallah Sebentar Lagi
Klaim Timnas AMIN Segera Diumumkan, Anies: Insyaallah Sebentar Lagi. [Suara.com/Novian]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bakal capres Koalisi Perubahan, Anies Baswedan menyampaikan Tim Nasional (Timnas) pemenangan Anies dan Muhaimin Iskandar atau AMIN segers diumumkan. Ia menyebut saat ini sudah tahap formalisasi.

"Insyallah formalisasinya sebentar lagi," kata Anies saat ditemui wartawan di Jakarta Selatan, Selasa (7/11/2023).

Anies mengatakan bahwa pihaknya sudah bekerja sejak jauh-jauh hari terkait persiapan penyusunan Timnas AMIN.

"Sudah bekerja selama ini, jadi bukan mendadak baru kerja, sudah bekerja di mana-mana," jelas dia.

Baca Juga: Momen Prabowo Tiru Ucapan Gibran: Tenang saja, Tenang saja, Kami sudah...

Bakal Calon Presiden (Bacapres) dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan saat aksi Bela Palestina di Monas. (Suara.com/M Yasir)
Bakal Calon Presiden (Bacapres) dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan saat aksi Bela Palestina di Monas. (Suara.com/M Yasir)

Ketika dintanyai mengenai usulan nama Wakil Ketua Umum Partai NasDem, Ahmad Ali sebagai Kapten Timnas AMIN, Anies enggan menjawabnya.

Usulan NasDem

Sebelumnya, Ketua DP Partai NasDem, Effendy Choirie mengusulkan Ahmad Ali sebagai Kapten Timnas AMIN.

"Kalau saya pribadi (usul) Ahmad Ali," ucap pria yang kerap dipanggil Gus Choi itu kepada wartawan di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Senin (6/11/2023).

Gus Choi (YouTube)
Gus Choi (YouTube)

Namun begitu, Gus Choi memastikan setiap kader partai Koalisi Perubahan berhak mengajukan nama-nama lain sebagi calon Kapten Timnas AMIN.

Baca Juga: Demo MK, Koalisi Sipil Duga Jokowi Dalang di Balik Putusan Anwar Usman: Kita Tahu di Belakang Ini Siapa

"Kalau yang lain juga silahkan saja keputusan, tapi kalau kesepakatan partai apa ya kita dukung ya," kata Gus Choi.

Gus Choi mengatakan nama Kapten Timnas AMIN tinggal menunggu untuk diumumkan. Sayangnya, ia tidak menyebut secara detail kapan nama Kapten Timnas AMIN diumumkan.

"Tinggal diumumin. (Tungu) momentum yang tepat," sebut dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI