PDIP Bedakan Kasus Gibran dan Bobby: Satu Membangkang, Satu Lagi Ingin Main Dua Kaki

Senin, 06 November 2023 | 21:28 WIB
PDIP Bedakan Kasus Gibran dan Bobby: Satu Membangkang, Satu Lagi Ingin Main Dua Kaki
Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Bidang Kehormatan, Komarudin Watubun. (Suara.com/Bagaskara)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Bidang Kehormatan, Komarudin Watubun, menjelaskan, perbedaan kasus dua kadernya yang merupakan keluarga Presiden RI Jokowi yakni Gibran Rakabuming dengan Bobby Nasution.

Ia menjelaskan, Gibran dalam kasusnya tersebut dianggap telah melakukan pembakangan terhadap partai dengan menjadi bakal calon wakil presiden mendampingi Prabowo Subianto di Pilpres 2024.

Padahal partai juga sudah memberikan tugas kepada Gibran untuk keliling daerah dengan tujuan mengkampanyekan Ganjar Pranowo.

"Kalau mas Gibran itu kasusnya agak beda ya, mas Gibran itu kita sudah panggil. Panggil resmi, kita tanya, di ruangan ini sendiri, mas Gibran bilang tegak lurus pada ibu ketua umum kan, semua TV kayanya hadir waktu itu," kata Komar usai pemanggilan Bobby di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (6/11/2023).

Baca Juga: Jusuf Kalla Janji Netral di Pilpres 2024: Saya Pilih yang Terbaik Buat Rakyat!

"Kemudian, dikasih tugas, jadi, kepala daerah milenial yang berkampanye keliling, supaya itu dikasih tugas tugas tapi diabaikan, itu bagian dari pembangkangan, yang jelas," sambungnya.

Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di acara Harlah PMII ke-63 di Solo, Jumat (23/6/2023). (Dok. Tim Prabowo)
Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di acara Harlah PMII ke-63 di Solo, Jumat (23/6/2023). (Dok. Tim Prabowo)

Untuk kasus Bobby, kata Komar, berbeda dengan Gibran. Ia mengatakan, selama ini Bobby tak pernah ada masalah dengan PDIP.

Namun, baru akhir-akhir ini menyatakan dukungan ke Prabowo-Gibran. Namun Bobby juga ingin tetap bertahan di PDIP.

"Kalau mas Bobby kan nggak, dia selama ini nggak pernah ada masalah dengan partai. Baru kemarin dia deklarasi, baru disampaikan, karena relawan ke sana, ya, saya, nah itu yang kita minta klarifikasi. Pernyataan itu," tuturnya.

Bobby Nasution di pernikahan Kaesang. [Instagram/bobbynst]
Bobby Nasution di pernikahan Kaesang. [Instagram/bobbynst]

Ia pun menegaskan, jika Bobby tak bisa bermain dua kaki, mendukung Prabowo-Gibran tapi ingin tetap bertahan di PDIP. DPP PDIP pun memberikan waktu Bobby untuk menentukan pilihannya.

Baca Juga: Tunggu Izin Presiden, Prabowo Siap Terbang ke Mesir Tindak Lanjuti Kirim Kapal Rumah Sakit Buat Korban Gaza

"Dan tadi dia sampaikan, 'waduh saya ini bagaimana pun besar hari ini karena PDI Perjuangan', ya tapi tidak bisa, kau harus begini," ujarnya.

Pernyataan Bobby

Sebelumnya, Wali Kota Medan yang juga Kader PDI Perjuangan (PDIP) Bobby Nasution akhirnya sudah memenuhi panggilan DPP PDIP di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (6/11/2023).

Ia mengaku sudah bertemu dengan Ketua DPP PDIP bidang kehormatan, Komarudin Watubun terkait dengan pernyataannya soal dukungannya ke pasangan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024.

Proses pemanggilan itu berlangsung sscara tertutup selama kurang lebih satu jam lamanya sejak 15.48 WIB.

Wali Kota Medan sekaligus kader PDIP Bobby Nasution. (Suara.com/Bagaskara).
Wali Kota Medan sekaligus kader PDIP Bobby Nasution. (Suara.com/Bagaskara).

Usai dipemanggilan itu Bobby hanya berbicara irit. Ia mengaku sudah menjelaskan semuanya kepada Komar.

"Sudah saya sampaikan ke pak Komarudin Watubun," kata Bobby kepada awak media.

Lebih lanjut, ia tak menjelaskan rinci soal pemanggilan hari ini. Ia hanya menegaskan soal dinamika terkait dukungannya ke Prabowo-Gibran akan ada perkembangan beberapa hari ke depan.

"Nanti dalam beberapa hari lagi saya sampaikan lagi," tuturnya.

Ia kemudian langsung bergegas meninggalkan awak media yang meliput dengan kendaraannya Hyundai Palisade dengan nomor polisi B 1710 DOE.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI