Jejak Politik Gibran Rakabuming dari Masa ke Masa, Jadi Politisi Kutu Loncat?

Ruth Meliana Suara.Com
Senin, 06 November 2023 | 14:37 WIB
Jejak Politik Gibran Rakabuming dari Masa ke Masa, Jadi Politisi Kutu Loncat?
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka. (Suara.com/Alfian Winanto)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Langkah politik yang diambil oleh Wali Kota Solo, GIbran Rakabuming Raka kini menjadi sorotan publik. Usai dicalonkan sebagai cawapres mendampingi Prabowo Subianto di Pilpres tahun 2024, kini Gibran dikabarkan resmi "hengkang" dari PDIP.

Hal ini terungkap usai Gibran mengembalikan kartu tanda anggota (KTA) miliknya ke pihak DPC PDIP Solo. Tak hanya itu, Gibran kini juga diisukan akan segera masuk ke partai yang baru.

Lalu, seperti apa jejak politik Gibran sejak awal memutuskan untuk menjadi politikus? Simak inilah penjelasan selengkapnya.

Daftar jadi kader PDIP

Putra sulung Presiden Jokowi ini sempat mengaku dirinya tidak tertarik masuk ke dunia politik. Pernyataan itu dikatakan Gibran saat sang ayah baru dilantik sebagai Presiden RI periode 2014-2019.

Namun pada September 2019, Gibran tiba-tiba mendaftarkan dirinya sebagai kader PDIP, partai yang sama dengan sang ayah melalui DPC Manahan Solo.

Saat itu, Gibran mengaku dirinya memang sudah mempersiapkan diri untuk masuk ke politik, setelah bertahun tahun berprofesi sebagai pengusaha di bidang kuliner.

Terpilih jadi Wali Kota Solo

Jejak politik Gibran boleh dikatakan cukup mulus. Tak hanya mendaftarkan diri sebagai kader PDIP, Gibran juga mencalonkan diri sebagai calon Wali Kota Solo dalam Pilkada 2020 lalu bersama sang wakil, Achmad Poernomo.

Baca Juga: Koalisi Indonesia Maju Yakin Putusan MKMK Besok Tak Bakal Gagalkan Gibran Jadi Cawapres

Baru pertama kali terjun ke dunia politik, Gibran berhasil memenangkan suara rakyat dan menjadi Wali Kota Solo terpilih periode 2021-2026. Ia pun resmi dilantik sebagai Wali Kota Solo pada 26 Februari 2021 lalu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI