Anies-Muhaimin Butuh 97 Juta Suara untuk Menang di Pilpres 2024, PKB Beberkan Hasil Survei Internal

Jum'at, 03 November 2023 | 18:26 WIB
Anies-Muhaimin Butuh 97 Juta Suara untuk Menang di Pilpres 2024, PKB Beberkan Hasil Survei Internal
Pasangan bakal calon presiden Anies Baswedan bersama bakal calon wakil presiden Muhaimin Iskandar butuh 97 juta suara untuk menang Pilpres. [ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Melihat tanda-tandanya satu putaran menang itu juga ada," kata Cak Imin dalam pertemuan dengan Eks Ketua Umum PP Muhamamdiyah, Din Syamsuddin di kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Jumat (3/11/2023).

Cak Imin lalu berbicara mengenai hasil survei terkini. Ketua Umum PKB itu mengatakan hasil survei tiga pasangan capres-cawapres saat ini sama kuatnya.

Bacapres Anies Baswedan dan Bacawapres Muhaimin Iskandar bersama para pendukungnya tiba di Gedung KPU, Jakarta, Kamis (19/10/2023). [ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra].
Bacapres Anies Baswedan dan Bacawapres Muhaimin Iskandar bersama para pendukungnya tiba di Gedung KPU, Jakarta, Kamis (19/10/2023). [ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra].

Adapun tiga pasangan yang dimaksud adalah Anies-Muhaimin (AMIN), pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD, dan pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

"Kami sangat optimis. Kelonjakan perolehannya itu sangat signifikan. Bahkan survei saat ini sampai pada level sekarang tiga calon sama persis. Jadi 100 terbagi tiga ada floating sedikit, ada floating beberapa persen," ungkap Cak Imin.

Lebih lanjut, Cak Imin meminta para relawan AMIN dari berbagai daerah untuk bekerja lebih giat. Dia memastikan dukungan terhadap AMIN akan semakin kuat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI