Sebut Jokowi Diserang Fitnah Bertubi-tubi, PSI: Sia-sia, Rakyat Malah Tambah Solid

Kamis, 02 November 2023 | 09:30 WIB
Sebut Jokowi Diserang Fitnah Bertubi-tubi, PSI: Sia-sia, Rakyat Malah Tambah Solid
Sekjen PSI Raja Juli Antoni . (Suara.com/ Umay Saleh)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sekretaris Jenderal Partai Solidaritas Indonesia, Raja Juli Antoni mengatakan serangan fitnah yang dialamatkan kepada Presiden Joko Widodo atau Jokowi belakangan ini merupakan cara lama. Menurutnya, tujuan serangan fitnah itu ialah untuk mendelegitimasi Jokowi.

Pernyataan itu disampaikan Antoni menyusul banyaknya fitnah kepada Jokowi.

"Akhir-akhir ini Pak Presiden Jokowi diserang serangkaian fitnah secara bertubi-tubi. Jurus fitnah yang membabi buta adalah cara-cara lama yang dilakukan lawan politiknya untuk mendelegitimasi dan mendemoralisasi Pak Jokowi," kata Antoni dalam keterangannya, Kamis (2/11/2023).

Antoni mencontohkan, bagaimana Jokowi pernah difitnah bagian dari PKI, Jokowi difitnah menggunakan ijazah palu, hingga difitnah memobilisasi dukungan jabatan presiden selama tiga periode.

Baca Juga: Bandara di IKN, Terletak 15 Kilometer dari Pusat Pemerintahan

"Sekarang difitnah mengendalikan ketum parpol karena pegang kartu truf mereka. Dulu difitnah anti-Islam sekarang difitnah punya hubungan toxic dengan para kerabatnya," kata Antoni.

 Presiden Jokowi saat diwawancara soal undangan untuk bertemu capres dan cawapres, saat berada di Gianyar, Bali, Selasa (31/10/2023). ANTARA/Ni Putu Putri Muliantari
Presiden Jokowi saat diwawancara soal undangan untuk bertemu capres dan cawapres, saat berada di Gianyar, Bali, Selasa (31/10/2023). ANTARA/Ni Putu Putri Muliantari

Antoni lantas menegaskan bahwa perbuatan memfitnah Jokowi merupkan pekerjaan sia-sia dan tidak berguna. Penegasan ini disampaikan Antoni untuk para pelaku fitnah terhadap Jokowi.

"Fitnah tidak akan hentikan cinta rakyat pada Pak Jokowi, bahkan menambah solidaritas rakyat rakyat untuk mencintai beliau. Fitnah juga tidak akan menghentikan Pak Jokowi untuk terus berbuat yang terbaik untuk rakyat di seluruh pelosok negeri," ujar Antoni.

"Sekadar mengingatkan, berhenti lah mengerjakan sesuatu yang tidak ada maknanya. Para pemfitnah, mulai kampanye positif, promosikan kandidat capres yang kalian dukung," kaya Antoni.

Baca Juga: Gercepnya Jokowi Ganti Panglima TNI Timbulkan Suudzon: Apa Sejauh Itu Cawe-cawenya?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI