Survei Membuktikan Gibran Lebih Sip dari Ganjar, Sementara di Jatim Prabowo Dapat Limpahan dari Mataraman

Chandra Iswinarno Suara.Com
Kamis, 02 November 2023 | 03:00 WIB
Survei Membuktikan Gibran Lebih Sip dari Ganjar, Sementara di Jatim Prabowo Dapat Limpahan dari Mataraman
Bacapres Prabowo Subianto dan bacawapres Gibran Rakabuming Raka menerima piagam dukungan dari parpol Koalisi Indonesia Maju (KIM) disaksikan ketua umum parpol sebelum melakukan pendaftaran menuju Gedung KPU di Indonesia Arena, Jakarta, Rabu (25/10/2023). [ANTARA FOTO/Galih Pradipta].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Banyak pihak, terutama dari simpatisan dan kader PDIP mengkritik putra Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming karena 'mbalelo' dari keputusan partai. Meski begitu berdasarkan hasil survei, Pasangan Prabowo-Gibran justru mendapat elektabilitas tertinggi.

Seperti hasil survei yang dilakukan Accurate Research and Consulting Indonesia (ARCI) merilis hasil survei terbaru Pilpres 2024. Dalam survei yang dilakukan lembaga tersebut di Jatim, Prabowo-Gibran mendapat hasil tertinggi.

Berikut berita pilihan redaksi Suara.com mengenai hasil survei yang dirangkum pada Rabu (1/1/2023).

1. Dulu Disayang-sayang, Kini Dibenci, Tapi Survei Membuktikan Gibran Lebih Sip Dari Ganjar

Baca Juga: Survei ARCI: Dapat Limpahan dari Mataraman, Prabowo-Gibran Ungguli 2 Pesaingnya di Jatim

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka saat bersama di Kota Solo.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka saat bersama di Kota Solo.

"Tenang saja Pak Prabowo, saya sudah ada di sini," kata Gibran Rakabuming Raka saat pertama kali tampil berpidato setelah resmi sebagai bacawapres pendamping Prabowo Subianto.

Banyak pihak, terutama dari simpatisan dan kader PDIP mengkritik putra Presiden Joko Widodo itu karena 'mbalelo' dari keputusan partai. Di mana Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri sudah memutuskan mengusung Ganjar Pranowo dan Mahfud Md sebagai pasangan capres-cawapres di Pilpres 2024.

Baca selengkapnya

2. Pasangan Anies-Cak Imin Survei Kecil Tapi di Lapangan Disambut Antusias, Pengamat Politik UGM Jelaskan Sebabnya

Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar ketika menghadiri jalan sehat dan senam di Grand Depok City, Sabtu. (ANTARA/Foto: Feru Lantara)
Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar ketika menghadiri jalan sehat dan senam di Grand Depok City, Sabtu. (ANTARA/Foto: Feru Lantara)

Bakal calon presiden dan wakil presiden dari Koalisi Perubahan untuk Perbaikan (KPP) Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin berdasar hasil sejumlah survei memiliki angka yang kecil dibanding dua pasangan bacapres dan cawapres. Padahal saat di lapangan keduanya mendapat sambutan antusias dari para pendukungnya.

Baca Juga: Survei Polling Institute: Kalahkan Ganjar, Elektabilitas Prabowo Unggul di Jawa Barat

Pengamat politik UGM Arga Pribadi Imawan menilai bahwa hasil survei tidak dapat semata-mata merepresentasikan kondisi sebenarnya di lapangan. Mengingat survei sendiri dilakukan dengan metodologi yang terbatas.

Baca selengkapnya

3. Survei Polling Institute: Kalahkan Ganjar, Elektabilitas Prabowo Unggul di Jawa Barat

Bakal calon presiden Prabowo Subianto (kiri) berbincang dengan bakal calon wakil presiden Gibran Rakabuming Raka (kanan) saat menjawab pertanyaan wartawan jelang deklarasi dan pendaftaran sebagai capres dan cawapres di Kertanegara, Jakarta, Rabu (25/10/2023). [ANTARA FOTO/Galih Pradipta].
Bakal calon presiden Prabowo Subianto (kiri) berbincang dengan bakal calon wakil presiden Gibran Rakabuming Raka (kanan) saat menjawab pertanyaan wartawan jelang deklarasi dan pendaftaran sebagai capres dan cawapres di Kertanegara, Jakarta, Rabu (25/10/2023). [ANTARA FOTO/Galih Pradipta].

Polling Institute menyampaikan hasil survei terkini soal elektabilitas capres dan cawapres menjelang Pilpres 2024. Hasilnya, capres Prabowo Subianto mendapatkan elektabilitas tertinggi khusus di wilayah Jawa Barat.

Peneliti Polling Institute, Kennedy Muslim, menyampaikan, elektabilitas Prabowo dengan bakal cawapresnya yakni Gibran Rakabuming Raka mencapai 47,3 persen. Perolehan elektabilitas keduanya berada jauh dari bakal capres-cawapres lainnya.

Baca selengkapnya

4. Survei ARCI: Dapat Limpahan dari Mataraman, Prabowo-Gibran Ungguli 2 Pesaingnya di Jatim

Bakal capres Prabowo Subianto, Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo usai dijamu makan siang oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (31/10/2023). (Biro Pers Sekretariat Presiden)
Bakal capres Prabowo Subianto, Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo usai dijamu makan siang oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (31/10/2023). (Biro Pers Sekretariat Presiden)

Accurate Research and Consulting Indonesia (ARCI) merilis hasil survei terbaru Pilpres 2024. Pasangan calon bakal Capres dan Cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul sementara di Jatim.

"Elektabilitas Prabowo-Gibran teratas di Jawa Timur," kata Direktur ARCI Baihaki Sirajt, di Surabaya, Rabu (1/11/2023).

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI