Suara.com - Dua tokoh kharismatik Nahdlatul Ulama (NU), yakni Habib Luthfi bin Yahya dan Miftah Maulana Habiburrahman telah menyatakan dukungannya terhadap pasangan capres dan cawapres Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka.
Diirektur Eksekutif Lembaga Survei Nasional (LSN) Gema Nusantara Bakry mengatakan, suara dukungan dari kedua tokoh besar NU tersebut menjadi magnet tambahan dukungan yang cukup besar bagi Prabowo - Gibran, khususnya di wilayah Jawa Timur.
"Hadirnya dua tokoh ini tentunya semakin membawa angin positif kepada Prabowo yang selama ini lemah di Jawa Timur dan NU," kata Gema, Senin (30/10/2023).
Gema menilai, baik Gus Miftah dan Habib Luthfi merupakan tokoh-tokoh yang disegani di Jawa Timur. Pilihan kedua tokoh ini dinilai akan diaminkan juga oleh para pengikutnya di Jawa Timur.
Baca Juga: Dipakai 3 Capres, Batik Parang Keraton Kasunanan Surakarta Punya Makna Tepat untuk Pilpres 2024
"Habib Luthfi dan Gus Miftah merupakan sosok ulama Nu yang sangat disegani di indonesia, khususnya di Jatim," ungkapnya.
Deklarasi dukungan terhadap Prabowo dan Gibran itu digelar di GBK pekan lalu. Dalam acara tersebut, Habib Luthfi mengajak para jemaahnya untuk mendoakan Prabowo - Gibran agar menjadi presiden dan wakil presiden Indonesia 2024.
Habib Luthfi merupakan putra dari pasangan Al Habib Al Hafidz ‘Ali Al Ghalib bin Hasyim bin Yahya dan Sayidah Al Karimah As Syarifah Nur bin Muhsin.
Gelar habib yang melekat pada namanya menandakan kalau ia merupakan salah satu keturunan Rasulullah SAW dari nasab Sayidaina Fatimah Az Zahra dan Ali bin Abi Thalib.
Selain dikenal sebagai ulama kharismatis dari Nahdlatul Ulama (NU), Habib Luthfi juga diketahui salah satu tokoh thariqah (tarekat) di Indonesia.
Baca Juga: Makan Siang Bareng Anies dan Prabowo di Istana, Ganjar Ungkap Keinginan Jokowi di Pilpres 2024
Ia juga merupakan Rais Aam Jam'iyyah Ahlith Thoriqoh Al Mu'tabaroh An Nahdliyyah (Jatman). Sementara sanad keilmuannya di bidang agama ia dapati langsung dari sang ayah.
Sementara itu, Gus Miftah yang memiliki nama asli Miftah Maulana Habiburrahman dari kedua orangtuanya. Pria kelahiran Lampung, 5 Agustus 1981 ini merupakan keturunan ke-9 Kiai Ageng Hasan Besari pendiri Pesantren Tegalsari, Ponorogo.
Ia mengenyam pendidikan di UIN Sunan Kalijaga, Yogyakarta jurusan Kependidikan Islam Fakultas Tarbiyah. Istri Gus Miftah bernama Dwi Astuti Ningsih dan telah dikaruniai 2 anak.