Suara.com - Partai Gerindra menjawab keraguan publik tentang kapasitas Gibran Rakabuming Raka sebagai bakal calon wakil presiden. Terlebih tidak sedikit yang meragukan Gibran saat sesi debat capres dan cawapres nanti.
Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusomo menilai Gibran memiliki kemampuan, termasuk dalam sesi debat. Penilaian atas kemampuan Gibran itu dilihat dari pidato Gibran di Indonesia Arena saat deklarasi bareng Prabowo Subianto, Rabu (25/10), sebelum pendaftarakan ke kantor KPU RI.
"Aduh kami lihat kemarin pidatonya Mas Gibran waktu di Indonesia Arena luar biasa, semua orang termasuk banyak orang asing, mereka betul-betul impress, mereka kaget dan seneng sekali," kata Hashim di Banjaran Pucung, Cilangkap, Tapos, Kota Depok, Minggu (29/10/2023).
Menurut Hashim, Gibran sudah sangat matang untuk menjadi cawapres. Ia juga tidak masalah dengan rival-rival Gibran yang juga menjadi bakal cawapres, semisal Mahfud MD dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.
Baca Juga: Diduga Sindir Keluarga Jokowi, Anies: Indonesia Milik Rakyat bukan Satu Atau dua Keluarga
"Mas Gibran sangat nature, sangat mateng, saya kira enggak masalah ya. Dia bawa energi semangat anak muda yang berhadapan yang lebih tua-tua, saya kira engga masalah itu," kata Hashim.
Sebelumnya pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka mendaftar secara resmi sebagai bakal pasangan calon presiden dan wakil presiden ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada hari terakhir pendaftaran, Rabu (25/10).
Pasangan itu diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM).