Tak Ada Program Lanjutkan Proyek IKN di Visi-Misi AMIN, Begini Jawaban Cak Imin

Kamis, 26 Oktober 2023 | 21:05 WIB
Tak Ada Program Lanjutkan Proyek IKN di Visi-Misi AMIN, Begini Jawaban Cak Imin
Bakal calon presiden Anies Baswedan dan bakal calon wakil presiden Muhaimin Iskandar bersama para pendukungnya tiba di Gedung KPU, Jakarta, Kamis (19/10/2023). [ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Visi-misi bakal capres dan cawapres Koalisi Perunahan, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, tidak menjelaskan mengenai keberlanjutan proyek Ibu Kota Nusantara atau IKN.

Terkait itu, Cak Imin mengatakan proyek IKN akan tetap dilanjutkan. Menurutnya, tidak ada yang perlu dibahas lebih lanjut terkait keberlanjutan proyek itu.

Sebab, sudah ada Undang-Undang yang mengatur mengenai proyek tersebut.

"Ini bagian dari proses internal perubahan ya. Undang-Undangnya sudah pasti ada dan harus terus berlanjut. Nggak perlu di bahas, lanjutkan saja," kata Cak Imin ditemui wartawan di Tugu Kunstkring Paleis, Jakarta Pusat, Kamis (26/10/2023).

Sementata itu, ditemui di lokasi yang sama, Anies justru tidak memberikan jawaban tegas terkait visi-misinya yang tidak mencantumkan keberlanjutan proyek IKN.

Anies hanya tersenyum saat menjawab pertanyaan awak media.

"Hehehe, senyum saja dulu. Biar bebas diinterpretasikan ya," kata Anies.

Sebelumnya Anies dan Cak Imin sudah mendaftar sebagai bakal capres-cawapres ke KPU pada Kamis (19/10/2023) lalu. Keduanya juga telah menyerahkan visi misi ke KPU sebagai salah satu syarat pendaftaran capres cawapres.

Anies-Cak Imin mempunyai visi duet yang disebut 'Indonesia Adil Makmur untuk Semua'. Sementara itu misinya terdiri dari 8 jalan perubahan. Visi-misi keduanya dijabarkan dalam penjelasan lengkap sebanyak 148 halaman.

Baca Juga: Bicara Capres Pilihan Jokowi, Luhut Angkat Bicara Soal Kriterianya

Alasan AMIN memilih visi tersebut karena masih ada ketimpangan yang terjadi di Indonesia. Dalam visi ini disebutkan bahwa kemakmuran harus sejalan dengan pelestarian alam dan lingkungan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI