Suara.com - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hasyim Asy'ari mengatakan hasil pemeriksaan kesehatan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) akan disampaikan besok, Jumat (27/10/2023).
Hal itu disampaikan Hasyim sebelum pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menjalani tes kesehatan.
"Rangkaian pemeriksaan yang telah dilakukan terhadap tiga bakal paslon rencananya hari Jumat besok, tanggal 27 Oktober 2023 sekitar jam 14 siang akan disampaikan oleh tim pemeriksa kesehatan RSPAD Gatot Soebroto kepada KPU yang akan dilakukan di kantor KPU," kata Hasyim di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, Kamis (26/10/2023).
Diketahui, Prabowo dan Gibran tiba di RSPAD Gatot Soebroto untuk menjalani pemeriksaan kesehatan yang merupakan syarat bagi capres dan cawapres yang sudah mendaftar ke KPU.
Baca Juga: Prabowo-Gibran Jalani Tes Kesehatan hingga 10 Jam, Selvi Ananda Setia Mendampingi
Pantauan Suara.com, Prabowo dan Gibran tiba di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat sekitar pukul 06.59 WIB. Keduanya nampak mengenakan kemeja berwarna biru tua. Gibran tiba ditemani istrinya, Selvi Ananda.
Kemudian, Prabowo dan Gibran memasuki ruang medical check up untuk berganti pakaian. Prabowo dan Gibran tampak tersenyum menyapa awak media.
Sebelumnya, dua pasangan capres dan cawapres lainnya sudah menjalani tes pemeriksaan kesehatan lebih dulu. Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar menjadi pasangan pertama yang menjalani pemeriksaan kesehatan pada Sabtu (21/10/2023) lalu di RSPAD Gatot Soebroto.
Kemudian, pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD juga mengikuti pemeriksaan kesehatan di rumah sakit yang sama pada Minggu (22/10/2023).
Baca Juga: Tak Setuju Jawa Barat Lumbung Suara Prabowo, Adian Napitupulu: Ganjar Punya Nilai Lebih Baik