Program-program Prabowo-Gibran Jika Terpilih: Serba Pakai Kartu Ikuti Jejak Jokowi

Rabu, 25 Oktober 2023 | 16:49 WIB
Program-program Prabowo-Gibran Jika Terpilih: Serba Pakai Kartu Ikuti Jejak Jokowi
Pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. (Youtube Gerindra TV)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Bantu milenial bikin startup melalui kredit

Prabowo-Gibran tak meninggalkan program pemerintah yang sudah ada yakni KUR di era Presiden Jokowi.

Gibran menyatakan bahwa dirinya dan Prabowo akan meningkatkan program tersebut dengan turut membantu generasi milenial mendirikan startup mereka melalui pemberian kredit.

Program tersebut diharapkan mampu mendongkrak inovasi perekonomian melalui partisipasi generasi milenial yang dinilai lebih melek teknologi.

Bikin KIS lansia

Tak berhenti di generasi muda, program Prabowo-Gibran juga menyasar ke para lansia.

Sang Wali Kota Solo itu menegaskan bahwa pasangan Prabowo-Gibran akan merumuskan Kartu Indonesia Sehat (KIS) Lansia.

Terkait program KIS sebetulnya sudah dicanangkan di era Jokowi. Kendati demikian, Prabowo-Gibran akan menambahkan program tersendiri untuk lansia.

"Sudah ada KIS , ada KIP, PKH (di era Jokowi), nanti saya tambahkan lagi KIS lansia," lanjut Gibran yang juga putra Presiden Jokowi tersebut.

Baca Juga: Melihat Momen Prabowo-Gibran Pakai Kemeja Biru Daftar Pilpres 2024 ke KPU RI

Atasi stunting melalui kartu

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI