Langkah PSI mendeklarasikan Ganjar tentu mendahului PDI Perjuangan selaku partai tempat Ganjar Pranowo bernaung.
Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan Hasto Kritianto pun penyentil PSI terkait deklarasi tersebut.
Menurut hasto, meskipun PSI adalah parpol pertama yang mengusung Ganjar, tetap harus mengedepankan etika politik, sebab Ganjar adalah kader PDI Perjuangan.
"Namanya beri dukungan lakukan komunikasi-komunikasi politik," ujar Hasto saat konferensi pers di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (27/4/2023).
Atas pernyataan Hasto itu, PSI akhirnya meminta maaf karena telah mendahului mekanisme internal PDIP dalam deklarasi Ganjar Pranowo sebagai capres 2024.
"Namun, apabila kami PSI dianggap tidak beretika dan telah menyakiti parpol lain, tulus kami menyampaikan permohonan maaf," ujar Juru Bicara Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Ariyo Bimmo.
Tegak lurus ikut Jokowi
Seiring berjalannya waktu, PSI tak lagi menunjukkan dukungannya secaraterbuka kepada Capres PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo.
Sikap PSI berubah menjadi ‘Tegak Lurus bersama Jokowi’. Hal itu seiring dengan belum jelasnya arah dukungan Jokowi pada Pilpres 2024, antara Ganjar Pranowo atau Prabowo Subianto.
Baca Juga: Intip Suasana Kertanegara Jelang Keberangkatan Prabowo-Gibran ke Kantor KPU
Meski arah dukungan Jokowi ketika itu disebut-sebut lebih condong kepada Prabowo, Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natali mengatakan, PSI akan tegak lurus mendukung capres yang direstui Jokowi.