Padahal, Prabowo dikenal sebagai keturunan ningrat yang jauh dari kata merakyat. Sebagaimana diketahui, Prabowo merupakan putra dari ekonom termuka pada zamannya, Soemitro Djojohadikoesoemo.
Pengamat politik, Ujang Komaruddin menilai, Jokowi sudah tidak nyaman berada di kubu PDIP dan memilih kenyamanan bersama Prabowo.
"Karena bagaimana pun Jokowi di PDIP hanya anggota. Hanya kader petugas partai tidak jadi petinggi, tidak punya pengaruh besar di partai. Sehingga dalam konteks itu, pertama hubungan tidak bagus, lalu tidak ada ketidaknyamanan," kata Ujang.