Kumpul di Rumah yang Jaraknya Cuma 100 Langkah dari Kertanegara, Isi Pertemuan Bos-bos Parpol Pendukung Prabowo Terkuak!

Rabu, 18 Oktober 2023 | 18:13 WIB
Kumpul di Rumah yang Jaraknya Cuma 100 Langkah dari Kertanegara, Isi Pertemuan Bos-bos Parpol Pendukung Prabowo Terkuak!
Kumpul di Rumah yang Jaraknya Cuma 100 Langkah dari Kertanegara, Isi Pertemuan Bos-bos Parpol Pendukung Prabowo Terkuak! [Suara.com/Novian]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sejumlah sekjen dari partai di Koalisi Indonesia Maju melangsungkan pertemuan. Agenda pertemuan tersebut dilkukan tidak jauh dari kediaman Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara Nomor IV, Jakarta Selatan.

Pantauan Suara.com di lokasi, tempat pertemuan sejumlah sekjen itu hanya berjarak sekitar 100 langkah dari rumah Prabowo. Tepatnya di sebuah rumah Nomor 35 di Jalan Sriwijaya I.

Adapun sejumlah sekjen yang tampak ada di lokasi itu, di antaranya Sekjen PAN Eddy Soeparno dan Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani. Keduanya hadir sekitar pukul 16.30 WIB. Selain sekjen, hadir juga Ketua DPP Partai Gerindra Prasetyo Hadi.

Belum ada tanggapan apapun dari mereka terkait kehadiran mereka di dekat Kertanegara. Termasuk menyoal rencana perayaan ulang tahun ke-72 Prabowo.

Sementara itu di depan kediaman Prabowo, tampak lalu lalang kendaraan mobil box hingga sejumlah orang yang mengangkut karangan bunga hingga kotak. Belakangan ada juga yang membawa tumpeng.

Banjir Karangan Bunga di Kertanegara

Sebelumnya diberitakan, karangan bunga ucapan ulang tahun ke-72 untuk Prabowo sudah mulai berdatangan ke kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara Nomor IV, Jakarta Selatan.

Pantauan Suara.com, karangan bunga dengan pot mulai dibawa masuk oleh penjaga masuk pekarangan di rumah Prabowo. Sebenarnya karangan bunga tersebut juga sudah mulai datang sejak Senin (16/10) malam.

Salah satu karangan bunga yang dilihat Suara.com adalah ucapan ulang tahun yang dikirim oleh Menteri Perindustrian RI Agus Gumiwang Kartasasmita.

Baca Juga: Relawan Jokowi 'Selingkuh', Prabowo Panen Dukungan Maju Pilpres 2024

"Kepada Yang Terhormat, Bpk. Letien TNI (Purn) H. Prabowo Subianto Menteri Pertahanan RI di tempat. Selamat Ulang Tahun, semoga senantiasa diberikan kesehatan, panjang umur dan bahagia bersama keluarga tercinta. Dari Agus Gumiwang Kartasasmita," tulis secarik kertas ucapan seperti dilihat Selasa (17/10/2023).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI