Suara.com - Peneliti dari Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC), Saidiman Ahmad beranggapan, Mahfud MD adalah sosok yang tepat untuk mendampingi Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden (bacapres). Hal ini tidak lepas dari reputasi dan kinerja Mahfud di bidang penegakan hukum akan memberikan penguatan pada citra Ganjar di mata publik.
"Mahfud MD ini selama ini relatif sosok yang tegas berintegritas dan bersih di bidang hukum. Kualitas persona dia dianggap penting oleh publik. Jadi, dengan dia mendampingi Ganjar itu bisa menambah poin kualitas pada Ganjar," kata Saidiman, dikutip pada rabu (18/10/2023).
Mahfud MD, kata Saidiman, bisa menjadi idola bagi pemilih yang alergi terhadap partai politik. Sebab, cukup banyak publik yang memandang negatif partai politik sebagai institusi yang tidak tereformasi dengan baik.
"Sosok Mahfud ini bisa memperkuat posisi Ganjar karena publik memandang lembaga demokrasi yang paling tidak direspons positif publik adalah partai politik. Dengan mengambil sosok yang tidak berasal dari partai politik dan dari kalangan profesional itu bagus," ucap dia, dikutip dari Antara.
Baca Juga: Resmi Didampingi Mahfud MD di Pilpres 2024, Ganjar: Ini Bukan Tentang Kekuasaan, Tapi...
Saidiman menyatakan bahwa Mahfud juga dapat mempererat dukungan pemilih Ganjar di kalangan Nahdlatul Ulama (NU) Jawa Timur. Selama ini, kedua calon bakal presiden lainnya, yaitu Prabowo Subianto dan Anies Baswedan, juga telah membidik konstituensi NU.
"Keberadaan Mahfud MD di kubu Ganjar dapat memperkuat kesatuan pendukung Ganjar yang telah ada selama ini. Mahfud dapat berperan sebagai pengikat kesatuan," kata Saidiman.
Meski tidak didukung elektabilitas yang tinggi, kata dia, sosok Mahfud bisa memberi persepsi positif bagi Ganjar.
"Ganjar dan Mahfud bisa dipersepsikan pasangan yang lebih tegas dan pro terhadap akuntabilitas. Itu poin dari pemilih untuk kemudian bakal menentukan pilihan mereka," ucap Saidiman.
Hari ini, Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengumumkan bahwa Mahfud MD akan menjadi calon wakil presiden yang akan mendampingi Ganjar Pranowo dalam Pemilu Presiden 2024.
Baca Juga: Mahfud MD Resmi Jadi Cawapres Ganjar Pranowo, Megawati Singgung Soal Kasih Ibu Pertiwi
"Maka pada hari ini, Rabu tanggal 18 Oktober 2023, saya dengan mantap hati saya mengambil keputusan besar untuk kepentingan rakyat, bangsa, dan negara dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim bahwa calon wakil presiden yang dipilih oleh PDIP yang akan mendampingi Ganjar Pranowo adalah Prof Dr Mahfud MD," kata Megawati.
Pengumuman Mahfud sebagai calon wakil presiden ini dihadiri oleh para ketua umum partai politik yang mendukung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden. Diantaranya Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Plt Ketua Umum DPP PPP Mardiono, Ketua Umum DPP Partai Hanura Oesman Sapta Odang, dan Ketua Umum Partai Perindo Hari Tanoesoedibjo.