Suara.com - Daftar calon wakil presiden atau cawapres dari sosok Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto kini mengerucut ke dua kandidat kuat.
Adapun kedua sosok tersebut yakni Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka dan Menteri BUMN Erick Thohir.
Gibran dikabarkan melancarkan manuever politik untuk menggeser Erick menjadi kandidat cawapres Prabowo.
Mari simak 'spek' kedua tokoh politik kondang tersebut dan menilai mana yang lebih gahar nan layak untuk mendampingi Prabowo Subianto.
Sepak terjang dan harta kekayaan Gibran Rakabuming Raka
Putra sulung Presiden RI Joko Widodo ini merupakan sosok yang baru di dunia politik.
Tetapi, awal karier Gibran terbilang mulus lantaran ia menjabat sebagai Wali Kota Surakarta pada 26 Februari 2021.
Sebelumnya, Gibran merupakan seorang pebisnis yang membuka berbagai bidang usaha.
Gibran dahulu memegang kuasa atas beberapa bisnis kuliner kondang seperti martabak Markobar, Mangkokku, dan Goola.
Baca Juga: Surprise! Sambangi Kertanegara, Kaesang Pakai Kaus Prabowo
Sontak, Gibran akhirnya banting setir ke politik dan maju Pilkada 2020.