Suara.com - Mantan Ketua Umum Pengurus Besar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PB PMII), Agus Mulyono Herlambang resmi bergabung dengan Partai Solidaritas Indonesia atau PSI. Bergabungnya Agus dengan PSI menjadi sorotan publik. Profil Agus Mulyono Herlambang pun menarik untuk disimak.
Di hadapan Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSI Raja Juli Antoni, Agus Mulyono mengungkapkan dua alasan utama mengapa akhirnya ia berlabuh ke partai berlambang mawar tersebut.
"Memang ada dua alasan yang menjadikan kemudian kenapa saya secara pribadi pada akhirnya log in di PSI," kata Agus Mulyono melalui sesi konferensi pers di kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PSI, Wahid Hasyim, Jakarta Pusat, pada Selasa (10/10/2023).
Adapun alasan yang pertama, kata Agus, selama ini ia telah melihat bahwa PSI bisa menjadi tunggangan politik untuk melanjutkan perjuangan yang ada sebagaimana yang sudah dilakukan oleh PMII.
Agus pun mengklaim bahwa selama ini dirinyalah yang teriak paling keras meminta pemerintah untuk membubarkan Hizbut Tahrir Indonesia (HTI).
Hal ini telah terealisasi melalui Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) Nomor 2 Tahun 2017 yang mengatur tentang Organisasi Kemasyarakatan (Ormas).
Alasan selanjutnya, yang membuat dirinya mantap bergabung dengan PSI karena keberadaan Kaesang Pangarep. Dia mengaku kaget dengan langkah yang diambil oleh putra bungsu Presiden Joko Widodo itu karena memilih berlabuh ke PSI.
Penasaran dengan sosok Agus Mulyono Herlambang? Simak profilnya dalam ulasan berikut ini.
Profil Agus Mulyono Herlambang
Baca Juga: Kasus Anjing Bogel Tak Rabies, LBH PSI: Jika Ada Keraguan, Terdakwa Harus Dibebaskan
Agus Mulyono Herlambang atau yang akrab dipanggil dengan Mr. Agus atau Sahabat Agus merupakan mantan ketua PMII. Agus Herlambang, Lahir pada tanggal 17 Juni 1988 di kota Mangga, Indramayu.