Suara.com - Ketua Tim Pemenangan Nasional Ganjar Presiden (TPN GP) Arsjad Rasjid buka-bukaan alasan mendukung Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. Salah satunya karena personal Ganjar yang dianggapnya tenang tak mudah emosi.
Hal itu disampaikan Arsjad dalam diskusi bertajuk Capres Pilihan NKRI yang digelar di Rumah Aspirasi Relawan Ganjar, Jakarta Pusat, Jumat (6/10/2023).
"Nah saya melihat seorang Ganjar Pranowo pertama personalitynya orangnya easy going asik nyantai-nyantai suka mendengar," kata Arsjad.
Menurutnya, sebagai seorang pemimpin harus bisa mendengar apalagi mendengar suara rakyat. Ia menilai, sosok Ganjar bisa mengerti dan merasakan apa yang menjadi keluhan rakyat.
Baca Juga: Usai Bertemu Puan, Kaesang Sebut PSI Buka Diri Jika Diajak Dukung Ganjar
"Itu personality Mas Ganjar Pranowo orangnya pinter, mikirnya dalam jauh, lalu tegas, berani, beliau itu berani memutuskan tegas, itu. Personality namanya Ganjar Pranowo orangnya jujur, orangnya punya integritas personalitas," tuturnya.
Kemudian poin yang ke Ganjar disebut memiliki nilai.
"Yang kedua value nilai-nilai. Tadi kan kita butuh seorang yang mempunyai dan mempromosikan selalu nilai-nilai Bhinneka Tunggal Ika, kalau personality tadi juga apa kalau tenang kan nggak emosi," ujarnya.
Lebih lanjut, poin yang terakhir yakni rekam jejak Ganjar. Menurutnya, Ganjar kenyang pengalaman politik dari mulai menjadi anggota DPR RI hingga Gubernur.
"Beliau menjadi gubernur 10 tahun, beliau mengerti birokrasi, beliau membuktikan program-program yang jalan track rekordnya jelas ada dan berani membuat keputusan," katanya.
Baca Juga: Psikolog Ungkap Baru Ganjar Pranowo yang Menawarkan Program Kesehatan Mental untuk Generasi Muda
"Berani dan tegas mengambil keputusan itu penting dalam track record di situ beliau membuat keputusan-keputusan-keputusan-keputusan teritori mengerti," pungkasnya.