Elektabilitas Anies Merosot Setelah Pilih Cak Imin Jadi Bakal Cawapres, NasDem: Perang Belum Dimulai

Selasa, 03 Oktober 2023 | 14:02 WIB
Elektabilitas Anies Merosot Setelah Pilih Cak Imin Jadi Bakal Cawapres, NasDem: Perang Belum Dimulai
Bendahara Umum D/PP Partai NasDem Ahmad Sahroni. (Suara.com/Novian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Partai NasDem menaggapi hasil survei LSI Denny JA yang menyatakan bahwa elektabilitas bakal capres jagoannya, Anies Baswedan merosot setelah dipasangkan dengan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin sebagai bakal cawapresnya.

Bendahara Umum NasDem Ahmad Sahroni mengatakan, NasDem tidak ambil pusing dengan hasil survei LSI Denny JA. Menurutnya, pertempuran yang sebenarnya belum dimulai.

"Nggak apa-apa, merosot kan perang belum dimulai," ujar Sahroni saat dikonfirmasi Suara.com, Selasa (3/10/2023).

Selain itu, Sahroni turut merespons salah satu faktor yang membuat elektabilitas Anies turun, menurut hasil survei LSI Denny JA, karena kritik pedas dari Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Kata Sahroni, kritik SBY justru membuat duet Anies dan Cak Imin akan bekerja lebih keras menjelang pendaftaran capres dan cawapres.

"Kritikan Pak SBY ada baiknya juga untuk kerja Anies-Imin ke depan lebih kerja keras, kita focus untuk persiapan pendaftaran capres yang sudah dekat," kata Sahroni

"Setelah itu baru kita kerja maksimal," imbuhnya.

Hasil Survei LSI Denny JA

Sebelumnya, LSI Denny JA menyajikan elektabilitas khususnya bakal calon presiden (capres) Anies Baswedan pada hasil survei terbarunya. Hasilnya, elektabilitas Anies malah merosot dari Agustus ke September 2023.

Baca Juga: Siapa Capres yang Didukung PSI? Kaesang: Jujur, Belum Ada

Dari hasil survei yang disajikan, terpampang elektabilitas ketiga bakal capres sejak Januari 2023. Pada bulan tersebut, elektabilitas Anies sebesar 22,1 persen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI