Arahan Megawati di Rakernas PDIP Hari Kedua: Penggunaan AI untuk Menangkan Pemilu 2024

Sabtu, 30 September 2023 | 22:15 WIB
Arahan Megawati di Rakernas PDIP Hari Kedua: Penggunaan AI untuk Menangkan Pemilu 2024
Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri. [DPP PDIP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto membeberkan sejumlah arahan Megawati Soekarnoputri dalam Rakernas IV hari kedua yang digelar secara tertutup di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Sabtu (30/9/2023).

Menurut Hasto, Megawati mengingatkan agar seluruh kader PDIP bergerak turun ke bawah dan menyatu dengan rakyat untuk memenangkan Pemilu 2024.

"Tiga pilar partai harus bergerak tanpa ragu-ragu. Bergerak dengan penuh keyakinan, penuh narasi, mewujudkan Indonesia yang berdaulat di bidang pangan dan pentingnya membangun kualitas sumber daya manusia melalui peningkatan kualitas pendidikan, penguasaan ilmu pengetahuan, riset dan inovasi. Partai menyelesaikan masalah-masalah rakyat, bahkan persoalan terkait stunting pun dibahas secara detail,” kata Hasto.

Selain itu, juga membicarakan bagaimana kerja sama pemenangan Pilpres dengan tiga partai pendukung bakal calon presiden Ganjar Pranowo.

Baca Juga: Muncul Usulan Jokowi Jadi Ketum PDIP Gantikan Megawati, Begini Reaksi Hasto

“Juga bagaimana kerja sama pemenangan Pemilu Presiden dengan PPP, Perindo, dan Hanura, serta merangkul kekuatan relawan (turut dibahas),” ujarnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan, Megawati juga dalam arahannya membahas terkait penggunaan artificial intelligence atau AI untuk pemenangan Pemilu 2024.

"Sehingga setelah arahan Ibu Megawati hari ini dilakukan pembahasan terhadap penggunaan artificial intelligence di dalam pemenangan Pemilu, dalam menggorganisasi rakyat,” ujarnya.

“Tetapi intinya tetap sama, turun ke bawah menyatu dengan rakyat untuk memenangkan Pak Ganjar Pranowo dan PDI Perjuangan,” imbuhnya.

Baca Juga: Isu Penetapan Mentan Syahrul Limpo Tersangka Barbau Politis, Hasto PDIP: Kami Percaya KPK

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI